• Sabtu, 04 Januari 2025

Pria Bersenpi Sandera Driver Ojol di Bandar Lampung, Pencuri Motor Ditinggal Rekan

Selasa, 01 Oktober 2024 - 15.14 WIB
134

Rekaman video saat pelaku hendak mencuri motor. Foto: Ist.

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Pria bersenpi yang todong pengendara dan sandera driver ojek online (Ojol) ternyata pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) yang gagal melakukan aksinya dan ditinggal rekannya di Pahoman.

Hal itu terungkap usai polisi memeriksa beberapa saksi dan olah TKP, dimana pelaku sempat terekam CCTV di Kost Juanda Jalan H. Juanda, Pahoman, Bandar Lampung.

Saat ditemui, penjaga kosan M. Jepri membenarkan pria yang viral todongkan Senpi dan sandera ojol sempat mau mencuri di kosannya.

"Iya mau maling motor disini, tapi ketahuan hari Minggu 29 September 2024 sore itu," ujarnya Selasa (1/10/2024).

Dari rekaman CCTV, lanjut Jepri, pelaku yang mengenakan hoodie merah itu datang dengan mengendap-endap masuk ke area parkir kosannya.

"Pelaku terlihat pakai helm dan menutupi wajahnya dengan masker, bawa tas kecil. Sebelum beraksi, pelaku sempat lihat situasi sekitar dulu," ucap Jepri.

Baca juga : Viral Pria Todong Senpi dan Sandera Driver Ojol di Bandar Lampung, Polisi Buru Pelaku

Merasa situasi aman, pelaku langsung mengotak-atik kunci motor incarannya. "Terus ketahuan dari CCTV sama kami, dia langsung lari ke luar gerbang karena dikejar anak-anak kost," imbuhnya.

Jepri menjelaskan, rekan pelaku ternyata sudah menunggu di luar gerbang, namun saat pelaku hendak naik motor malah tertinggal karena lengannya terpegang.

"Rekannya langsung kabur tancap gas ninggalin. Mungkin karena panik dikejar warga, pelaku ini ngeluarin Senpi dan warga berhenti mengejar," Jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, viral sebuah video di sosial media seorang pria todongkan senjata api ke pengguna jalan hingga sandera pengendara ojek online (Ojol) di sekitar Stadion Pahoman, Minggu (29/9/2024) sekitar pukul 15.30 WIB.

Dari video yang beredar terlihat pria yang mengenakan hoodie warna merah itu mengacungkan senpi bak koboi ke arah para pengendara sekitar lokasi. (*)