Gagal Berdialog, Massa Aksi Segera Layangkan Mosi Tidak Percaya pada DPRD Bandar Lampung
Massa aksi yang sedang duduk di jalan atau di depan gerbang DPRD untuk menyampaikan evaluasi demo hari ini. Rabu (7/9/2022). Foto : Sri/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Ratusan massa mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) melakukan aksi penolakan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), di gedung DPRD Bandar Lampung, Rabu (7/9/2022).
Aksi dimulai sekitar pukul 14:00 WIB hingga pukul 17:55 WIB, belum ada kesepakatan untuk berdialog antara massa aksi dengan perwakilan anggota DPRD kota Bandar Lampung.
Dari atas mobil orasi, M. Julianto mengaku kecewa dengan anggota DPRD kota Bandar Lampung yang tidak menerima pihaknya untuk menyampaikan aspirasi.
"Jadi kita simpulkan pada sejatinya mereka bukanlah wakil rakyat kita semua. Jadi kita sampaikan anggota PMII yang ada di daerah dan di kampus untuk melipatgandakan aksi kita hari ini," ujar Julianto.
Baca juga : Panas! Tak Diizinkan Masuk Gedung DPRD, Ratusan Massa Aksi Bakar Ban
Oleh karena itu kata dia, setelah ini pihaknya akan melakukan evaluasi. "Kita juga akan segera melayangkan surat mosi tidak percaya pada DPRD Bandar Lampung," tegasnya.
Orator aksi lainnya juga menambahkan, pihaknya ke DPRD ini hanya ingin menyampaikan apa yang diinginkan oleh masyarakat kecil untuk tidak menaikan harga BBM.
"Kita datang kesini (DPRD) untuk berdiskusi namun tidak difasilitasi. Malah kita dihadang oleh kawat berduri dan ratusan anggota keamanan," ucapnya.
Baca juga : Dihalau Kawat Berduri Depan Gedung DPRD, Demonstran: Bagaimana Rakyat Dilarang Masuk Rumah Sendiri!
Karena DPRD tidak ada itikat baik, pihaknya akan kembali dengan gerakan yang lebih besar. "Karena kami tidak akan mundur," tegasnya.
Saat ini, massa aksi sedang duduk di jalan atau di depan gerbang DPRD untuk menyampaikan evaluasi demo hari ini. (*)
Berita Lainnya
-
Mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia Fahrel Apriansyah Raih Emas di PON Bela Diri Kudus
Jumat, 24 Oktober 2025 -
Semarak Sumpah Pemuda, Universitas Teknokrat Indonesia Gelar Teknokrat Futsal Competition 2025
Jumat, 24 Oktober 2025 -
Pemprov Kehilangan Pendapatan Dana PI PHE OSES, PT LEB Terakhir Setor Deviden 140,9 Miliar
Jumat, 24 Oktober 2025 -
DPRD Bandar Lampung Telusuri Kasus Viral Siswi SMPN 13, Asroni: Pindah Sekolah Atas Permintaan Keluarga
Kamis, 23 Oktober 2025









