Ratusan Kader PDI Perjuangan Lamteng Ikut Senam SICITA Pecahkan Rekor MURI
Kupastuntas.co, Lampung Tengah - Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Lampung Tengah (Lamteng) mengikuti Senam Indonesia Cinta Tanah Air (SICITA) di Kampung Tulung Kakan, Kecamatan Bumi Ratu Nuban, Jumat (20/5/2022).
Senam yang dilakukan serentak secara nasional tersebut merupakan upaya PDI Perjuangan untuk memecahkan Museum Rekor Indonesia (MURI).
Bagian Organisasi DPC PDIP Lamteng, Kadek Joko menjelaskan, pada hari ini PDI Perjuangan melakukan senam secara serempak di seluruh Indonesia.
Baca juga : Pecahkan Rekor MURI, PDI Perjuangan Lampung Libatkan Ratusan Peserta Senam SICITA
"Senam hari ini diikuti sekitar 200 warga bergabung bersana Ketua DPC PDIP Lampung Tengah serta para Kader yang kita pusatkan di Lapangan Tulung Kakan," kata Kadek, saat memberikan keterangan.
Ketua DPRD Lamteng, Sumarsono juga sangat antusias mengikuti senam SICITA tersebut.
"Intinya Senam ini adalah semangat cinta tanah air dan sehat jiwa badan yang kuat," kata Sumarsono, saat ditemui di lokasi.
Baca juga : Masyarakat Antusias Ikuti Pemecahan Rekor MURI SICITA di PKOR Bandar Lampung
Sementara Ketua DPC PDI Perjuangan Lampung Tengah, Loekman Djoyosoemarto mengungkapkan, kegiatan ini sangat baik, dan kedepan akan terus dilaksanakan juga di kecamatan lainya.
"Ini adalah momen PDI Perjuangan untuk membuktikan bahwa kita selalu ada di rakyat. InsyaAllah kita akan adakan senam SICITA lagi dengan jumlah lebih banyak," tegasnya.
Usai melakukan senam SICITA, para anggota Dewan menyempatkan memborong pedagang kecil yang ada di Pasar mingguan Tulung Kakan, dimana kegiatan tersebut digelar.
"Terimakasih untuk PDI Perjuangan yang telah memborong es cendol dan cincau saya. Semoga makin maju dan kuat si Bantengnya," kata Arif, salah satu pedagang di Pasar mingguan Tulung Kakan. (*)
Video KUPAS TV : Buka Pelatihan Penulisan Karya Ilmiah Basis Jurnalis | Prof Fatimah Bagi Pengalaman Raih Golongan IV
Berita Lainnya
-
Polisi Tangkap IRT Penampung Motor Curian Milik Anggota Polri di Lampung Tengah
Jumat, 01 November 2024 -
Usai Gelapkan Motor Tetangga, Pelajar di Lamteng Ditangkap Kasus Pencurian
Kamis, 31 Oktober 2024 -
Gelar Pesta Rakyat, Warga Lampung Tengah Sepakat Dukung Ardjuno di Pilgub Lampung 2024
Selasa, 29 Oktober 2024 -
Pengusaha Apresiasi Arinal Djunaidi Mampu Jaga Stabilitas Harga Singkong Saat Pimpin Lampung
Selasa, 29 Oktober 2024