Calon Ketua PAC PDI Perjuangan se-Pesawaran Jalani Fit and Proper Test
Fit and proper test bagi calon Ketua Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan se-Kabupaten Pesawaran, Senin (19/01/2026). Foto: TB.Alam/kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Pesawaran - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Lampung menggelar fit and proper test bagi calon Ketua Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan se-Kabupaten Pesawaran, Senin (19/01/2026).
Kegiatan ini merupakan bagian dari tahapan konsolidasi organisasi partai untuk memperkuat struktur kepengurusan di tingkat kecamatan.
Fit and proper test tersebut diikuti oleh seluruh bakal calon Ketua PAC dari berbagai kecamatan di Kabupaten Pesawaran.
Pelaksanaan seleksi dilakukan secara daring oleh DPD PDI Perjuangan Lampung, sementara DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pesawaran hanya memfasilitasi pelaksanaan kegiatan tersebut.
Penanggung jawab kegiatan di tingkat kabupaten, Wakil Ketua Bidang Organisasi DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pesawaran, Yupiter Kahimpong, menyampaikan bahwa tahapan fit and proper test menjadi instrumen penting untuk menilai kesiapan dan kapasitas kader yang akan memimpin PAC.
Ia menjelaskan, melalui proses ini partai ingin memastikan calon Ketua PAC memiliki integritas, loyalitas, serta pemahaman ideologi PDI Perjuangan dalam menjalankan roda organisasi di tingkat kecamatan.
Dalam pelaksanaannya, para peserta hanya menjawab pertanyaan berupa kuesioner yang telah disiapkan oleh DPD PDI Perjuangan Lampung dan disampaikan secara daring.
Pertanyaan tersebut berkaitan dengan pemahaman ideologi, komitmen organisasi, dan kesiapan kader menjalankan tugas kepartaian.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pesawaran, Aria Guna, S.Sos.I., M.M., dalam arahannya menegaskan agar seluruh peserta mengikuti proses seleksi dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab.
Ia juga menekankan bahwa fit and proper test tidak semata-mata membahas jabatan struktural.
Menurut Aria Guna, penguatan rasa cinta terhadap partai dan pemahaman ideologi PDI Perjuangan menjadi hal utama untuk membangun solidaritas dan militansi kader di seluruh tingkatan organisasi.
Panitia memastikan seluruh tahapan seleksi dilaksanakan secara objektif, transparan, dan berkeadilan. Seluruh peserta diperlakukan sama sesuai mekanisme dan ketentuan partai.
DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pesawaran menyampaikan bahwa hasil fit and proper test serta rapat PAC dan ranting akan menjadi bahan pertimbangan DPD PDI Perjuangan Lampung dalam menetapkan Ketua PAC PDI Perjuangan se-Kabupaten Pesawaran. (*)
Berita Lainnya
-
Komplotan Maling Bobol ATM di Minimarket Pesawaran, Uang 240 Juta Raib
Sabtu, 17 Januari 2026 -
Gubernur Jawa Tengah Silaturahmi dengan Keluarga Transmigran di Bagelen Pesawaran
Rabu, 07 Januari 2026 -
Roda Pemerintahan Pesawaran Tetap Stabil Meski Nanda Indira Diperiksa Kejati
Jumat, 12 Desember 2025 -
RSUD Pesawaran Tingkatkan Mutu Layanan, Ajak Media Perkuat Informasi Publik Tentang Edukasi Kesehatan
Senin, 01 Desember 2025









