• Minggu, 11 Januari 2026

RS Urip Sumoharjo Berhasil Lakukan Tindakan Perdana Penutupan Bocor Jantung Anak Tanpa Operasi Besar

Sabtu, 10 Januari 2026 - 09.37 WIB
69

RS Urip Sumoharjo Berhasil Lakukan Tindakan Perdana Penutupan Bocor Jantung Anak Tanpa Operasi Besar. Foto: Ist.

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Rumah Sakit Urip Sumoharjo kembali mencatatkan capaian penting di bidang layanan kesehatan anak. Untuk pertama kalinya, RS Urip Sumoharjo berhasil melaksanakan tindakan penutupan bocor jantung (Patent Ductus Arteriosus/PDA) pada pasien anak melalui prosedur kateterisasi jantung, tanpa operasi besar, di Cathlab Jantung Anak.

Tindakan perdana ini dilakukan dengan lancar dan sukses oleh tim medis yang kompeten, dipimpin oleh dr. Laili Indah Kusumawati Noor, Sp.A(K), Dokter Spesialis Anak Subspesialis Kardiologi Anak RS Urip Sumoharjo, dengan dukungan penuh tenaga kesehatan profesional serta fasilitas cathlab yang memadai.

Dalam keterangannya, dr. Laili menjelaskan bahwa prosedur kateterisasi jantung merupakan metode non-bedah yang dilakukan melalui pembuluh darah, sehingga tidak memerlukan pembedahan terbuka.

"Alhamdulillah, hari ini kami telah menyelesaikan tindakan penutupan bocor jantung pada anak dengan kateterisasi. Prosedur ini relatif minim luka, risiko lebih kecil, serta masa pemulihan yang lebih cepat dibandingkan operasi besar,” ujarnya.

Ia menambahkan, tindakan ini bertujuan untuk menutup kelainan jantung bawaan agar aliran darah kembali normal, sehingga gejala gagal jantung dapat teratasi dan anak dapat tumbuh serta berkembang secara optimal.

dr. Laili juga mengimbau para orang tua untuk lebih waspada terhadap gejala kelainan jantung pada anak, seperti sering sesak napas, mudah lelah, serta pertumbuhan dan perkembangan yang terhambat.

"Jika anak menunjukkan tanda-tanda tersebut, segera periksa ke dokter agar dapat ditangani sedini mungkin. Deteksi dan penanganan dini sangat menentukan kualitas hidup anak ke depannya,” tambahnya.

Keberhasilan tindakan ini menjadi bukti komitmen RS Urip Sumoharjo dalam menghadirkan layanan kesehatan jantung anak yang aman, berkualitas, dan berstandar tinggi, sekaligus memperkuat peran rumah sakit sebagai rujukan layanan jantung anak di Provinsi Lampung.

Dengan tersedianya layanan Cathlab Jantung Anak, masyarakat kini memiliki akses yang lebih dekat terhadap teknologi medis modern untuk penanganan penyakit jantung bawaan pada anak, tanpa harus dirujuk ke luar daerah. (*)