Pembunuh Wanita di Kedamaian Bandar Lampung Ternyata Mantan Suami
Pelaku pembunuhan saat diamankan di Mapolresta Bandar Lampung. Foto: Yudi/kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Polresta Bandar Lampung berhasil mengungkap kasus pembunuhan sadis terhadap seorang wanita bernama Tri Finalia (31) yang terjadi di Perumahan Asri Mandiri, Jalan Ratu Lenglengkara, Kelurahan Bumi Kedamaian, Kecamatan Kedamaian, Sabtu (1/11/2025) dini hari.
Pelaku yang diketahui merupakan mantan suami korban, berinisial Beni alias Ayung (34), berhasil diamankan tak lama setelah kejadian.
Wakapolresta Bandar Lampung AKBP Erwin Irawan mengatakan, penangkapan dilakukan setelah polisi menerima laporan masyarakat tentang adanya dugaan pembunuhan di rumah korban sekitar pukul 03.14 WIB.
“Tim kami langsung menuju lokasi kejadian, melakukan olah TKP, dan mengamankan pelaku yang saat itu masih berada di sekitar tempat kejadian,” ujar Erwin, dalam Konferensi Persnya di Mapolresta Bandar Lampung Sabtu (1/11/2025) sore
Dari hasil interogasi di lokasi, pelaku mengakui perbuatannya. Ia membunuh korban dengan cara memukul kepala korban menggunakan alas cobek lalu menusuk leher dan tubuh korban menggunakan pisau.
Dalam pengungkapan ini, polisi turut menyita sejumlah barang bukti, di antaranya dua pisau bergagang plastik warna hijau dan biru, satu alas cobek, ulekan, dua anak kunci, dan satu unit motor Honda Vario 150 warna hitam.
Baca juga : Wanita Ditemukan Tewas dengan Leher Penuh Luka Tusuk di Bandar Lampung
Sebelumnya, Seorang wanita ditemukan tewas di dalam rumahnya di Perumahan Bumi Kedamaian, Jalan Ratu Lengkara, Kecamatan Kedamaian, Kota Bandar Lampung, Sabtu (1/11/2025) pagi
Korban diketahui bernama Tri Finalia (31). Saat ditemukan, tubuh korban dalam kondisi tidak mengenakan pakaian dan terdapat banyak luka tusukan di bagian leher.
Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Alfred Jacob Tilukay, membenarkan peristiwa tersebut.
Ia mengatakan, jenazah korban telah dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Lampung untuk dilakukan autopsi.
“Benar, pagi tadi kami menerima laporan adanya seorang wanita yang ditemukan meninggal dunia di dalam rumahnya. Tim langsung ke lokasi melakukan olah TKP dan mengevakuasi korban,” kata Alfred.
Alfred menjelaskan, dari hasil pemeriksaan sementara ditemukan sejumlah luka yang diduga akibat senjata tajam.
“Ada beberapa luka yang kami duga disebabkan oleh senjata tajam. Namun untuk memastikannya kami masih menunggu hasil autopsi,” jelasnya.
Ia menambahkan, pihaknya telah mengamankan satu orang terduga pelaku yang diduga terlibat dalam pembunuhan tersebut.
“Sudah, pelaku sudah kami amankan dan sedang diperiksa untuk mengetahui motifnya. Perkembangannya nanti akan kami sampaikan kembali,” tandasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Sepuluh Guru Besar Ditetapkan sebagai Bakal Calon Rektor UIN RIL, Berikut Daftar Namanya
Sabtu, 01 November 2025 -
UIN Raden Intan Lampung Siap Pertahankan Sertifikat ISO 9001:2015 dan ISO 21001:2018
Sabtu, 01 November 2025 -
UIN RIL Gelar Stadium General Pascasarjana Bahas Peran Agama dalam Menjaga Keseimbangan Ekologis
Sabtu, 01 November 2025 -
Terungkap! Pelaku Bunuh Mantan Istri Karena Sakit Hati Dituduh Selingkuh
Sabtu, 01 November 2025









