BPBD Bandar Lampung Salurkan Air Bersih untuk Warga Bakung
BPBD Bandar Lampung Salurkan Air Bersih untuk Warga Bakung. Foto: Ist.
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Warga di Jl. Kemboja, RT 06, Lingkungan I, Kelurahan Bakung, Kecamatan Teluk Betung Barat, Kota Bandar Lampung, mengalami kesulitan memperoleh air bersih akibat adanya gangguan pasokan air dari PDAM setempat.
Berdasarkan data di lapangan, sebanyak 65 kepala keluarga (KK) dengan total 195 jiwa terdampak langsung akibat gangguan tersebut. Warga mengaku telah mengalami kesulitan air bersih sejak beberapa waktu terakhir.
“Air sudah tidak mengalir sejak pagi. Kami terpaksa mengambil air ke tempat lain untuk kebutuhan mandi dan memasak,” ujar Bapak Suproni, Ketua RT 06, Sabtu 01 November 2025.
Menanggapi hal itu, tim TRC BPBD Kota Bandar Lampung bersama Srikandi PB segera turun ke lapangan untuk melakukan pendataan serta memberikan bantuan air bersih sementara kepada warga terdampak.
“Kami berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan kebutuhan dasar warga tetap terpenuhi sambil menunggu perbaikan dari pihak PDAM,” katanya.
Pemerintah setempat mengimbau warga agar tetap tenang dan menggunakan air bersih secara hemat hingga pasokan PDAM kembali normal.
Jika memang membutuhkan air bersih pihak RT bisa melakukan koordinasi dengan pihak BPBD untuk nanti dibantu dengan melakukan suplai air bersih guna membantu warga yang membutuhkan.
Tim BPBD Kota Bandar Lampung pasti akan siaga dan bertindak cepat jika menerima laporan dari warga soal keluhan atau membutuhkan air bersih. (*)
Berita Lainnya
-
RS Urip Sumoharjo Ucapkan Selamat HUT ke-65 PT Jasa Raharja
Kamis, 01 Januari 2026 -
Polisi Buru Pelaku Tabrak Lari Driver Ojol di Bandar Lampung
Rabu, 31 Desember 2025 -
Driver Ojol Jadi Korban Tabrak Lari di Bandar Lampung, Kini Berjuang Pulih dan Cari Keadilan
Rabu, 31 Desember 2025 -
Libur Nataru, 39 Penumpang Tertinggal Kereta di Lampung Akibat Datang Terlambat
Rabu, 31 Desember 2025









