• Sabtu, 18 Oktober 2025

‎HUT ke-14, NasDem Lampung Barat Fokus Kegiatan Sosial dan Kepedulian Masyarakat

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 08.13 WIB
36

‎Jajaran pengurus DPD NasDem Lampung Barat saat foto bersama usai menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) di Sekretariat DPD NasDem Lampung Barat, Base Camp 33, Jumat (17/10/2025). Foto: Ist.

‎Kupastuntas.co, Lampung Barat - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Lampung Barat memilih memperingati HUT ke-14 partai dengan aksi yang menyentuh masyarakat.

Alih-alih seremoni, perayaan tahun ini diisi dengan berbagai kegiatan sosial seperti pemasangan lampu jalan di pekon terpencil, bakti sosial di rumah sakit, hingga pembagian sembako bagi warga kurang mampu.

‎Kegiatan tersebut dibahas dalam Rapat Koordinasi (Rakor) yang digelar di Sekretariat DPD NasDem Lampung Barat, Base Camp 33, Jumat (17/10/2025).

Rakor dipimpin langsung oleh Ketua DPD NasDem Lampung Barat Bambang Kusmanto, didampingi Wakil Ketua Bidang Bappilu Duta Suhanda, serta dihadiri jajaran pengurus dan kader partai.

‎Dalam arahannya, Bambang menegaskan bahwa peringatan HUT ke-14 ini tidak sekadar menjadi momen internal partai, melainkan sarana memperkuat semangat restorasi sosial di tengah masyarakat.

‎“Sejak 11 Oktober lalu kami sudah melaksanakan berbagai kegiatan di sejumlah pekon. Tujuannya sederhana, agar masyarakat bisa merasakan langsung kehadiran Partai NasDem lewat aksi nyata, bukan sekadar spanduk atau seremonial,” ujarnya.

‎Salah satu kegiatan utama yang menjadi perhatian adalah pemasangan lampu penerangan jalan di Pekon Tanjung Raya dan Pekon Hanakau, Kecamatan Sukau, yang akan dilaksanakan pada Sabtu (18/10/2025).

Kegiatan ini, kata Bambang, merupakan simbol dari semangat “politik yang menerangi,” bukan sekadar menjanjikan perubahan

‎Menurutnya, masih banyak wilayah pedesaan di Lampung Barat yang belum memiliki penerangan jalan memadai, sehingga rawan kecelakaan maupun tindak kriminal di malam hari.

"Melalui kegiatan ini, kami ingin menghadirkan manfaat langsung dan membangun rasa aman bagi warga,” tambahnya.

‎Selain itu, DPD NasDem juga akan menggelar bakti sosial di RSUD Alimuddin Umar Liwa pada Senin (20/10/2025).

Kegiatan meliputi kunjungan dan pembesukan pasien, serta aksi donor darah yang terbuka untuk masyarakat umum maupun kader partai.

‎“Banyak pasien membutuhkan bukan hanya bantuan materi, tapi juga dukungan moral. Kami ingin hadir memberi semangat, menunjukkan bahwa politik bisa membawa empati,” kata Bambang.

‎Masih dalam rangkaian HUT, DPD NasDem juga menyiapkan pembagian paket sembako bagi warga kurang mampu di beberapa kecamatan. Program ini dijalankan dengan melibatkan kader dan simpatisan agar jangkauannya lebih luas.

‎Tak hanya kegiatan sosial, semangat kebersamaan juga ditunjukkan melalui Lomba Gaple antar kader yang akan digelar di Sekretariat DPD.

Menurut Bambang, kegiatan sederhana ini menjadi cara untuk mempererat solidaritas internal dan menjaga kekompakan.

‎“Bagi kami, kekuatan partai bukan hanya di panggung politik, tapi juga di kedekatan antar kader dan kepedulian terhadap masyarakat,” ujarnya menegaskan.

‎Selain menyiapkan rangkaian kegiatan sosial, DPD NasDem Lampung Barat juga akan berpartisipasi dalam Pelantikan Pengurus DPW NasDem Provinsi Lampung di Bandar Lampung dalam waktu dekat, sebagai bentuk konsolidasi dan penguatan struktur partai di tingkat daerah.

‎Sebagai puncak peringatan, DPD NasDem Lampung Barat akan menggelar Perayaan HUT ke-14 Partai NasDem pada 11 November 2025 mendatang di Kantor Sekretariat DPD. Acara tersebut akan dilaksanakan serentak oleh seluruh DPD dan DPW se-Indonesia.

‎Bambang berharap momentum ini menjadi pengingat bagi seluruh kader untuk terus menebarkan semangat restorasi, gotong royong, dan kerja nyata bagi masyarakat.

‎“Politik tak harus mewah. Cukup sederhana tapi berdampak. Itulah cara kami merayakan ulang tahun partaidengan aksi yang benar-benar dirasakan rakyat,” tutup Bambang. (*)