• Selasa, 22 April 2025

Bhayangkara FC Pindah Homebase ke Lampung untuk Liga I Indonesia Musim 2025-2026

Selasa, 22 April 2025 - 19.37 WIB
57

Klub Bhayangkara FC resmi homebase ke Lampung. Foto: Ist

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Klub Bhayangkara FC, secara resmi memilih Lampung sebagai markas utama atau homebase barunya usai promosi ke liga I Indonesia musim 2025/2026.

Klub tersebut nantinya akan menempati Stadion Sumpah Pemuda yang berada didalam kawasan Pusat Kegiatan Olahraga (PKOR), Way Halim, Bandar Lampung.

Kepastian pindahan tersebut ditandai dengan adanya penandatanganan kerjasama atau MoU antara Bhayangkara FC dengan Pemprov Lampung yang berlangsung di Jakarta, Selasa (22/4/2025) sore.

CEO Bhayangkara FC, Agus Suryonugroho mengatakan, Provinsi Lampung merupakan salah satu basis suporter sepak bola Indonesia.

"Lampung memiliki potensi besar sebagai basis pendukung sepak bola dan dengan dukungan penuh pemprov serta PSSI Lampung, diharapkan ini dapat meningkatkan performa," ujar Agus.

Sementara itu Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal mengatakan, dipilihnya Lampung sebagai homebase Bhayangkara FC menjadi kebanggaan tersendiri untuk masyarakat Lampung.

"Sebuah kebanggaan bagi saya sekalian untuk Lampung. Ini adalah sebuah langkah besar bagi masyarakat kami terutama untuk sepak bola yang ada di Provinsi kami," ujarnya.

Mirza berharap kehadiran Bhayangkara FC dapat menyatukan dan memberikan semangat bagi para pesepak bola di Lampung.

"Semoga dengan hadirnya banyak para FC ini, bisa lebih berkuat, menyemangati, dan menyatukan semua semangat-semangat sepak bola yang ada di Provinsi Lampung," tuturnya. 

Saat ini Pemprov Lampung juga tengah memperbaiki Stadion Sumpah Pemuda di PKOR Way Halim sesuai dengan standar internasional yakni Asian Football Confederation (AFC).

"Untuk Stadion Sumpah Pemuda saat ini kami pastikan perbaikannya sesuai dengan standar internasional AFC. Renovasi juga mencakup kualitas sarana hingga prasarana agar menjadi lebih baik," tutupnya.

Untuk diketahui, proses pencarian kandang Bhayangkara FC ini dilakukan karena mereka sukses promosi ke Liga 1 2025/2026.

Bhayangkara FC menduduki peringkat kedua Liga 2 2024/2025 usai kalah 1-2 dari PSIM Yogyakarta pada laga final yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Rabu (26/2/2025). (*)