Pemkab Lampung Barat Andalkan Data BPS Dasar Perencanaan Program Pembangunan

Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus diskusi bersama Badan Pusat Statistik (BPS) di Aula Pesagi Setdakab Lampung Barat, Selasa (15/4/2025). Foto: Echa/kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Lampung Barat - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Barat menggelar diskusi bersama Badan Pusat Statistik (BPS) Lampung Barat dalam rangka mewujudkan sinergi menuju Satu Data Indonesia, di Aula Pesagi Setdakab Lampung Barat, Selasa (15/4/2025).
Diskusi dipimpin langsung oleh Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus, dan didampingi Sekretaris Daerah, Nukman. Hadir dalam kegiatan ini Kepala BPS Lampung Barat, Nasrullah Arsyat, Pelaksana Tugas (Plt) Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Sugeng Raharjo, Staf Ahli Bupati, sejumlah kepala perangkat daerah, dan para camat.
Parosil Mabsus menekankan pentingnya data yang akurat dan terpercaya dalam merumuskan kebijakan pembangunan di daerah.
Ia menyatakan bahwa ke depan, Pemerintah Daerah Lampung Barat akan lebih mengandalkan data yang dihimpun oleh BPS sebagai dasar dalam perencanaan program pembangunan.
"Selama ini, kami menyadari bahwa pemanfaatan data dari BPS dalam menjalankan program pembangunan belum optimal. Padahal, data dari BPS sangat penting untuk memastikan arah kebijakan yang tepat sasaran,” ujar Parosil.
Ia juga menyoroti pentingnya kesadaran terhadap penggunaan data dalam proses pengambilan keputusan. Menurutnya, meskipun pertumbuhan ekonomi tergolong baik, namun masih terdapat persoalan seperti rendahnya pendapatan per kapita dan Indeks Pembangunan Manusia (IPM).
"Sering kali kita merasa miris melihat kondisi tersebut. Maka dari itu, data yang objektif dan valid sangat diperlukan agar program yang dijalankan benar-benar menyentuh kebutuhan masyarakat,” tambahnya.
Parosil juga mengapresiasi metode pengumpulan data yang digunakan oleh BPS, yang menurutnya lebih sistematis, objektif, dan menyentuh hingga ke tingkat pekon (desa).
Ia berharap, melalui diskusi ini, program-program pemerintah daerah bisa diselaraskan dengan data BPS sehingga dapat meningkatkan efektivitas dan keberhasilan pembangunan.
"Jika program pembangunan kita selaras dengan data yang ada, maka harapannya kita bisa mendapatkan apresiasi dari pemerintah pusat maupun provinsi. Lebih penting lagi, kesejahteraan masyarakat bisa meningkat,” katanya.
Sementara itu, Kepala BPS Lampung Barat, Nasrullah Arsyat, menyampaikan apresiasi kepada Bupati Parosil Mabsus yang dinilainya memiliki perhatian tinggi terhadap pentingnya data statistik.
"Pak Bupati kita memang luar biasa karena peduli terhadap data statistik. Ini adalah langkah maju menuju tata kelola pemerintahan berbasis data,” ujarnya.
Nasrullah menambahkan, kehadiran BPS sebagai lembaga independen dan terpercaya memiliki peran penting dalam mendukung kebijakan pembangunan yang berbasis data. Oleh karena itu, ia menegaskan pentingnya sinergi antara Pemda dan BPS.
"Kami menyambut baik inisiatif diskusi ini. Semoga ini menjadi awal yang baik untuk memperkuat kerja sama antara BPS dan Pemkab dalam membangun Lampung Barat yang lebih maju,” pungkasnya. (*)
Berita Lainnya
-
14 Kasus Kebakaran Terjadi di Lampung Barat, Kerugian Rp 2,7 Miliar
Selasa, 15 April 2025 -
Terkait Dugaan Proyek Bermasalah di Kubu Perahu Lambar, Begini Hasil Pemeriksaan Inspektorat
Senin, 14 April 2025 -
Sempat Turun, Kunjungan Wisata di Lampung Barat Naik 40 Persen
Minggu, 13 April 2025 -
159 Pelajar di Lambar Bersaing Jadi Anggota Paskibraka 2025
Jumat, 11 April 2025