• Rabu, 16 April 2025

Terkait Dugaan Proyek Bermasalah di Kubu Perahu Lambar, Begini Hasil Pemeriksaan Inspektorat

Senin, 14 April 2025 - 17.22 WIB
455

Ilustrasi

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Inspektorat Kabupaten Lampung Barat melakukan peninjauan langsung terhadap pelaksanaan salah satu proyek pembangunan infrastruktur di Pekon (Desa) Kubu Perahu, Kecamatan Balik Bukit, menyusul adanya laporan dari masyarakat yang menyampaikan dugaan ketidaksesuaian antara hasil pekerjaan dengan spesifikasi teknis yang telah direncanakan.

Dalam proses pemeriksaan di lapangan, tim Inspektorat menemukan beberapa kekeliruan dalam pelaksanaan teknis pekerjaan. Kesalahan tersebut mencakup beberapa aspek yang dinilai belum sesuai dengan dokumen perencanaan dan standar teknis yang berlaku.

Plt Inspektur Lampung Barat, Mat Sukri mengatakan temuan tersebut tidak dapat diabaikan mengingat pentingnya memastikan setiap proyek yang didanai dari anggaran negara, termasuk dana desa harus dikerjakan dengan penuh tanggung jawab, akuntabilitas, dan sesuai standar kualitas.

Peninjauan yang telah dilakukan beberapa waktu lalu merupakan bagian dari komitmen Inspektorat dalam meningkatkan pengawasan terhadap penggunaan anggaran dan pelaksanaan pembangunan di tingkat pekon.

Menanggapi hasil temuan tersebut, kata dia Pemerintah Pekon Kubu Perahu telah bergerak cepat dengan melakukan perbaikan terhadap item-item pekerjaan yang dinilai bermasalah atau kurang optimal, proses perbaikan dilakukan tidak lama sejak hasil temuan diterbitkan dan dilaksanakan sesuai arahan serta rekomendasi teknis dari pihak Inspektorat.

Ia menyatakan setelah dilakukan monitoring ulang, seluruh pekerjaan yang sebelumnya bermasalah telah diperbaiki dan kini telah memenuhi spesifikasi teknis yang ditetapkan, pemerintah pekon juga dinilai kooperatif dalam menanggapi temuan, serta menunjukkan komitmen untuk memperbaiki kualitas pembangunan demi kepentingan masyarakat.

"Kami mengapresiasi langkah cepat Pemerintah Pekon Kubu Perahu dalam menindaklanjuti hasil peninjauan, saat ini, pekerjaan tersebut sudah diperbaiki dan telah sesuai dengan standar. Ini menjadi contoh bahwa sistem pengawasan yang berjalan dengan baik mampu mendorong pelaksanaan pembangunan yang lebih transparan dan berkualitas,"ujarnya, Senin (14/4/2025).

Lebih lanjut, kata dia pihak Inspektorat mengimbau kepada seluruh pemerintah pekon di Kabupaten Lampung Barat untuk lebih teliti dan cermat dalam setiap tahapan pelaksanaan pembangunan, mulai dari perencanaan, pelaksanaan, hingga pengawasan internal.

"Hal ini penting agar kualitas pembangunan dapat terjaga, dana yang digunakan benar-benar memberi manfaat, serta mencegah terjadinya potensi penyimpangan atau pemborosan anggaran, sebagai bentuk tanggung jawab pemerintah kepada masyarakat," pungkasnya. (*)