• Selasa, 15 April 2025

Pemkab Pringsewu Asyik Gelar Pesta Rakyat Gogoh Lele, Warga Ambarawa Justru Gogoh Lele di Jalan Rusak

Minggu, 13 April 2025 - 15.39 WIB
135

Dua potret berbeda saat warga Ambarawa panen lele di jalan rusak tapi di lain tempat Bupati Pringsewu Riyanto tersenyum lepas saat panen lele dalam acara pesta rakyat HUT Pemkab setempat. Foto: Manalu/Kupastuntas.co

Kupastuntas co, Pringsewu - Ratusan Warga Pekon (Desa) Sumber Agung, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Pringsewu, melakukan gogoh lele (menangkap ikan lele) di jalan rusak yang tergenang air. Hal itu sebagai bentuk protes terhadap Pemerintah yang dinilai lamban dalam menangani jalan rusak tersebut.

Joko, (42) warga Pekon Sumber Agung, mengatakan bahwa jalan alternatif yang menghubungkan Kecamatan Ambarawa dan Kecamatan Pagelaran telah rusak parah dan berlubang selama kurang lebih sepuluh tahun.

"Kondisi jalan yang mirip kolam lele ini sangat menyulitkan dan membahayakan pengguna jalan, terutama warga yang membawa hasil panen padi ke pasar atau ke RSUD, " kata Joko Minggu (13/4/2025).

Warga lainnya Sukamto (55) meminta kepada Bupati Riyanto Pamungkas untuk memperhatikan jalan di Pekon Sumber Agung yang sudah lama tidak diperbaiki. Ia berharap agar pembangunan jalan dapat dilakukan agar mobilisasi petani dan pedagang tidak terganggu.

Sementara Anggota DPRD Pringsewu Dapil 4 Ambarawa Pardasuka, Ahmad Hijar, mengatakan bahwa jalan alternatif ini kerusakannya sangat parah dan telah diajukan untuk menjadi prioritas pembangunan melalui pokir 2025 namun terkendala efisiensi anggaran. Ia berharap agar pokir tersebut dapat terealisasikan  tahun ini

Disaat yang bersamaan Pemkab Pringsewu menggelar pesta rakyat Gogoh Ikan di persawahan Komplek Perkantoran Pemkab Pringsewu, Pekon Klaten, Kecamatan Gadingrejo, Minggu (13/4/25).

Ratusan warga berebut menangkap ikan lele serta belut yang ditabur di lokasi, guna memperebutkan hadiah yang disediakan panitia dalam rangka pesta rakyat memeriahkan HUT ke-16 Kabupaten Pringsewu.

Bahkan, Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas  bersama Ketua TP-PKK Ny. Rahayu Sri Astutik Pamungkas dan Wakil Bupati Umi Laila, Ketua DPRD Pringsewu Suherman bersama Ketua Ikada, Pj Sekda Andi Purwanto bersama Ketua DWP serta jajaran pemerintah daerah dan forkopimda turut berbaur bersama masyarakat turun ke sawah untuk ikut menangkap ikan lele dan belut.

Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas saat membuka kegiatan tersebut mengatakan Gogoh Iwak digelar untuk memberikan semangat dan berbagi kebahagiaan kepada masyarakat di HUT Kabupaten Pringsewu.

“Sekaligus untuk menunjukkan bahwa Kabupaten Pringsewu merupakan sentra penghasil ikan air tawar utama di Provinsi Lampung,” ujarnya. (*)