Pendaftar SNBP Unila dan Itera Didominasi Meningkat Tiga Tahun Terakhir, Ini Prodi Peminat Terbanyak

Pendaftar SNBP Unila dan Itera Didominasi Meningkat Tiga Tahun Terakhir, Ini Prodi Peminat Terbanyak. Foto: Ist.
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Hasil seleksi nasional pemerimaan mahasiswa baru (SNPMB) jalur seleksi nasional berdasarkan prestasi (SNBP) tahun 2025 telah diumumkan pada 18 Maret 2025 lalu.
Terdapat dua perguruan tinggi negeri di Provinsi Lampung yang turut melaksanakan seleksi tersebut, yakni Universitas Lampung (Unila) dan Institut Teknologi Sumatera (Itera).
Berdasarkan data yang dirangkung kupastuntas.co, Kamis (20/3/2025), jumlah pendaftar SNBP Unila terus meningkat dalam tiga tahun terakhir (2023-2025). Pada tahun 2023 terdapat 17.479 pendaftar, tahun 2024 terdapat 24.805 pendaftar, dan tahun 2025 terdapat 25.294 pendaftar.
Sementara peringkat program studi dengan peminat terbanyak terus berubah tiap tahunnya. Berikut rinciannya:
Prodi dengan peminat terbanyak SNBP Unila 2023 yakni, Manajemen 1.677 orang, PGSD 1.650 orang, Farmasi 1.382 orang, Hukum 1.380 orang, Pendidikan Kedokteran 1.324 orang, Akuntansi 1.082 orang, Ilmu Komunikasi 1.010 orang, Teknik Informatika 866 orang, Ilmu Komputer 812 orang, dan Agribisnis 483 orang.
Prodi dengan peminat terbanyak SNBP Unila 2024 yakni, Manajemen 1.648 orang, PGSD 1.639 orang, Farmasi 1.481 orang, Hukum 1.333 orang, Pendidikan Kedokteran 1.061 orang, Akuntansi 1.037 orang, Ilmu Komunikasi 989 orang, Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis 895 orang, Teknik Informatika 873 orang, dan Ilmu Komputer 806 orang.
Prodi dengan peminat terbanyak SNBP Unila 2025 yakni, PGSD 1.616 orang, Farmasi 1.369 orang, Hukum 1.274 orang, Manajemen 1.259 orang, Akuntansi 1.104 orang, Pendidikan Kedokteran 971 orang, Ilmu Komunikasi 936 orang, Bimbingan Konseling 922 orang, Ilmu Adm. Niaga/Bisnis 850 orang, dan Pendidikan Bahasa Indonesia 759 orang.
Di sisi lain, jumlah pendaftar SNBP Itera mengalami fluktuatif dalam tiga tahun terakhir (2023-2025). Pada tahun 2023 sebanyak 7.823 pendaftar, tahun 2024 turun menjadi 7.245 pendaftar, namun pada tahun 2025 meningkat jadi 10.259 pendaftar. Peringkat nama prodi dengan jumlah peminat terbanyak SNBP Itera tiap tahunnya hampir sama.
Prodi dengan peminat terbanyak SNBP Itera 2023 diantaranya, Farmasi 1.120 orang, Teknik Informatika 782 orang, Teknik Pertambangan 607 orang, Teknik Sipil 439 orang, dan Teknik Industri 427 orang.
Sedangkan prodi dengan peminat terbanyak SNBP Itera 2024 diantaranya, Farmasi 909 orang, Teknik Informatika 811 orang, Teknik Pertambangan 604 orang, Teknik Industri 412 orang, dan Teknik Sipil 375 orang.
Prodi dengan peminat terbanyak SNBP Itera tahun 2025 adalah Farmasi 1.202 orang, diikuti oleh Teknik Informatika dengan 918 peminat, Teknik Pertambangan dengan 830 peminat, Teknik Industri dengan 701 peminat, dan Teknologi Pangan dengan 455 peminat.
Wakil Rektor Bidang Akademik Unila, Suripto Dwi Yuwono menyampaikan, penerimaan mahasiswa baru melalui jalur SNBP ini menunjukkan betapa pentingnya memberikan kesempatan bagi siswa dari berbagai latar belakang, terutama mereka yang kurang mampu.
“Program Kartu Indonesia Pintar sangat membantu dalam memastikan pendidikan tinggi dapat diakses oleh semua kalangan,” ucap dia baru-baru ini.
Suripto berharap agar semua mahasiswa baru segera melakukan proses pendaftaran ulang dan melengkapi seluruh persyaratan yang dibutuhkan.
“Kami berharap seluruh mahasiswa baru yang diterima dapat segera melengkapi administrasi dan melakukan daftar ulang. Proses ini penting agar mereka bisa resmi menjadi bagian dari keluarga besar Unila,” katanya. (*)
Berita Lainnya
-
Tim Monitoring Temukan LPG 3 Kg di Lampung Utara Harga 40 Ribu
Kamis, 20 Maret 2025 -
Program Berbagi Bahagia Bersama BRI Group, RO Bandar Lampung Salurkan 1.680 Paket Sembako ke Warga Sekitar
Kamis, 20 Maret 2025 -
BPJS Kesehatan Siapkan Layanan Piket dan Posko Mudik untuk Peserta JKN Selama Lebaran 2025
Kamis, 20 Maret 2025 -
Kata Pengamat Soal 2 Oknum TNI Terduga Penembak Polisi di Lampung Masih Berstatus Saksi
Kamis, 20 Maret 2025