Pemprov Lampung Dirikan 86 Posko Terpadu Jaga Keamanan Pemudik

Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal saat dimintai keterangan, Jum'at (14/3/2025). Foto: Ria/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Pemerintah Provinsi
(Pemprov) Lampung akan mendirikan 86 posko terpadu guna menjamin keamanan
masyarakat yang melakukan perjalanan mudik lebaran tahun 2025 ini.
Saat dimintai keterangan, Gubernur Lampung, Rahmat
Mirzani Djausal, mengatakan jika posko terpadu tersebut terdiri dari berbagai
unsur dan melibatkan banyak instansi di dalam nya.
Instansi tersebut seperti KSOP, BPTD, BPJN,
Basarnas, BMKG, Jasa Raharja, serta Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi (BMBK)
yang akan menyiapkan 6 posko alat berat.
"Untuk menjamin keamanan bagi para pemudik
nantinya akan didirikan posko terpadu ada posko kesehatan hingga posko alat
berat juga akan kita dirikan," kata Mirza saat dimintai keterangan, Jum'at
(14/3/2025).
Menurut Mirza pihaknya juga telah menggelar rapat
dengan forkopimda guna memastikan keamanan bagi masyarakat yang melakukan
perjalanan mudik.
"Setelah kemarin Pak Menteri pulang kita rapat
dengan Forkopimda, bagaimana kita menata keamanan agar tercipta suasana yang
kondusif bagi para pemudik," jelasnya.
Pada kesempatan tersebut dirinya juga sudah meminta
kepada para bupati dan walikota untuk dapat melakukan perbaikan jalan dan
memasang lampu penerangan.
"Untuk lampu jalan sudah diminta kepada para
bupati, walikota, jalan provinsi dan juga jalan nasional untuk segera dibentuk
lampu darurat," tuturnya.
Selain itu POLRI dan TNI juga akan membantu dalam
menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dengan mengadakan operasi ketupat.
"Polri akan menyiapkan POS PAM angkutan lebaran
tahun 2025 sebanyak 79 posko yang terdiri dari 59 pospam, 19 posyan, 1 posko
terpadu dan objek wisata berjumlah 225 titik," jelasnya.
Sebelumnya Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian,
meminta kepada semua kepala daerah di Lampung untuk segera melakukan perbaikan
jalan mengingat pada tanggal 21 Maret arus mudik mulai terjadi.
"Saya mohon kepada kepala daerah di Lampung
untuk segera diperbaiki karena waktu nya sudah pendek. Tanggal 21 sudah libur
anak sekolah sehingga sudah ada yang memberlakukan perjalanan mudik,"
tuturnya.
Pada kesempatan tersebut dirinya juga menyoroti
maraknya aksi kriminalitas di Lampung salah satu nya adalah begal. Sehingga
pihak nya meminta pihak keamanan untuk mendirikan posko untuk menjamin keamanan
masyarakat.
"Di Lampung juga ramai tindak pidana begal,
saya pernah cek di pelabuhan banyak yang naik motor itu pada tidur karena
takut, mereka tunggu siang baru pada jalan," katanya. (*)
Berita Lainnya
-
Keseruan Alfamart Ajak Member Loyal di Lampung Buka Bersama
Jumat, 14 Maret 2025 -
Pemkot Bandar Lampung Ultimatum Perusahaan Semen: Perbaiki Jalan Ikan Manyung atau Ditutup Permanen
Jumat, 14 Maret 2025 -
Direktur PT GMS Klarifikasi Polemik Jasa Kebersihan di RSUDAM
Jumat, 14 Maret 2025 -
Pemkot Bandar Lampung Dirikan Sembilan Posko Pengamanan Mudik Lebaran 2025
Jumat, 14 Maret 2025