Pesantren Kilat Ramadan, MUI Lampung: Tanamkan Akhlak Islami pada Generasi Muda

Ketua MUI Provinsi Lampung, Suryani M. Nur. Foto: Ist.
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Lampung mendukung kegiatan pesantren kilat yang digelar oleh satuan pendidikan selama Ramadan.
Saat dimintai keterangan Ketua MUI Provinsi Lampung, Suryani M. Nur mengatakan, kegiatan pesantren kilat selama ramadan dinilai sangat bermanfaat bagi anak-anak sekolah.
"Selain mengisi waktu mereka dengan kegiatan yang positif, pesantren kilat juga menjadi sarana untuk memperdalam pemahaman agama, meningkatkan kecintaan terhadap Al-Qur'an serta membentuk karakter islami yang kuat sejak dini," kata Suryani, Selasa (4/3/2025).
Menurutnya, melalui kegiatan pesantren kilat anak-anak dapat belajar tentang akhlak, ibadah, dan nilai-nilai islam secara lebih mendalam dalam suasana yang penuh keberkahan.
"Di tengah tantangan zaman modern yang sarat dengan distraksi digital dan pergaulan bebas, pesantren kilat berperan penting dalam membentengi generasi muda dengan ilmu dan akhlak Islami," sambungnya.
Oleh karena itu, kegiatan pesantren kilat perlu didukung oleh semua pihak. Mulai dari orang tua, guru, dan masyarakat agar dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat yang optimal bagi para peserta.
"Saya mengajak seluruh peserta lesantren kilat untuk mengikuti kegiatan ini dengan semangat dan niat yang tulus dalam mencari ilmu," katanya.
Ia juga mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian dalam mendidik generasi muda Islam kepada para panitia yang terlibat.
"Teruslah menanamkan nilai-nilai keimanan dan ketakwaan agar anak-anak kita tumbuh menjadi generasi yang berakhlak mulia dan bermanfaat bagi umat dan bangsa," tuturnya.
Ia berharap kegiatan pesantren kilat dapat membawa keberkahan dan memberikan manfaat yang besar bagi anak-anak kita dalam membentuk kepribadian Islami yang kuat.
"Mari kita jadikan Ramadan sebagai momentum untuk memperbaiki diri dan mendekatkan diri kepada Allah SWT," tutupnya. (*)
Berita Lainnya
-
Pemkot Bandar Lampung Gelar Pasar Murah Serentak di 60 Titik Mulai Besok
Selasa, 04 Maret 2025 -
BPJPH Dorong Kepala Daerah Tertibkan Sertifikasi Halal, Ini Capaian di Lampung
Selasa, 04 Maret 2025 -
Pemkot Bandar Lampung Atur Kegiatan Belajar Selama Ramadan, Ada Sistem Belajar di Rumah dan Pesantren Kilat
Selasa, 04 Maret 2025 -
Awal Ramadan, Harga Cabai Rawit di Pasar Gintung Tembus Rp 120 Ribu per Kilogram
Selasa, 04 Maret 2025