Perayaan HUT SKH Kupas Tuntas Ke-18, Donald Harris Sihotang: Rawat Eksistensi di Tengah Perkembangan Teknologi
Kupastuntas.co,
Bandar Lampung – Surat
Kabar Harian (SKH) Kupas Tuntas merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-18 dengan
syukuran sederhana yang berlangsung penuh kehangatan pada Selasa (3/12/2024)
sore di kantor Kupas Tuntas Grup. Acara ini menjadi momentum refleksi
perjalanan panjang media ini dalam menghadapi tantangan zaman, khususnya di era
digital.
Dalam
sambutannya, CEO Kupas Tuntas Grup, Dr. Donald Harris Sihotang, mengungkapkan
rasa syukur dan apresiasi yang mendalam atas perjuangan seluruh pihak yang
telah berkontribusi menjaga eksistensi media ini selama 18 tahun terakhir.
"Perjalanan 18 tahun ini adalah sesuatu yang patut kita syukuri
bersama. Terlebih di era perkembangan teknologi yang begitu cepat, Kupas Tuntas
masih mampu bertahan sebagai media cetak yang relevan," ungkap Donald Sihotang.
Ia juga
mengajak seluruh karyawan untuk menanamkan rasa bangga menjadi bagian dari
keluarga besar Kupas Tuntas. Menurutnya, kebanggaan tersebut akan menjadi
pendorong peningkatan kinerja dan dedikasi.
"Dengan rasa bangga, kita akan bekerja lebih baik dan menciptakan
inovasi baru yang memperkuat eksistensi Kupas Tuntas," tambahnya.
Donald Sihotang
menekankan pentingnya transformasi di tengah pesatnya perubahan teknologi. Ia
mengajak seluruh tim untuk terus meningkatkan kompetensi dan beradaptasi dengan
tantangan zaman.
"Kita harus terus belajar, bertransformasi, dan menjaga eksistensi
perusahaan ini. Saya bangga kita telah melewati berbagai tantangan hingga
mencapai usia ini, tetapi perjalanan masih panjang. Semangat untuk terus
berkembang harus tetap kita jaga," tegasnya.
Acara ini
juga diwarnai dengan simbolis pemotongan kue dan tumpeng sebagai bentuk rasa
syukur. Suasana semakin meriah dengan pembagian doorprize untuk para karyawan
yang beruntung, menciptakan kebahagiaan di tengah suasana kekeluargaan.
Mengakhiri
sambutannya, Donald berpesan kepada seluruh karyawan untuk terus bertanggung
jawab terhadap pekerjaan mereka dengan penuh dedikasi.
"Pekerjaan mungkin tidak selalu membuat kita kaya, tetapi hargailah
dengan memberikan yang terbaik. Itulah wujud kebanggaan kita," pungkasnya.
Perayaan
sederhana ini menjadi bukti bahwa di usianya yang ke-18, Kupas Tuntas tetap
berkomitmen untuk relevan, inspiratif, dan terus bertransformasi di tengah
perkembangan dunia media yang dinamis. (*)
Berita Lainnya
-
Universitas Teknokrat Indonesia Raih Peringkat 3 Kampus Swasta Terbaik Nasional Versi 4ICU Unirank
Rabu, 04 Desember 2024 -
Minim Bukti, Polisi Akui Kesulitan Ungkap Kasus Kematian Riyas Nuraini
Rabu, 04 Desember 2024 -
Tiket KA Rajabasa untuk Angkutan Nataru 2024/2025 Sudah Terjual 19.041
Rabu, 04 Desember 2024 -
RDP Komisi III Bersama BUMD, PT LEB Mangkir
Rabu, 04 Desember 2024