• Senin, 25 November 2024

H-2 Pencoblosan Pilkada 2024, KPU Lampung Gelar Doa Bersama

Senin, 25 November 2024 - 11.28 WIB
24

KPU Provinsi Lampung saat menggelar doa bersama dalam rangka meningkatkan silaturahmi dan kelancaran pelaksanaan Pilkada serentak 2024, Senin (25/11/2024). Foto: Yudha/kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung menggelar doa bersama dalam rangka meningkatkan silaturahmi dan kelancaran pelaksanaan Pilkada serentak 2024, Senin (25/11/2024).

Doa bersama ini dihadiri oleh ratusan santri Pondok Pesantren Al-Hikmah beserta berbagai pemangku kepentingan, seperti Pj Gubernur, Forkompinda, Polda, Korem 043, Bawaslu dan lain-lain.

Ketua KPU Lampung Erwan Bustami menyampaikan harapannya agar pelaksanaan Pilkada 2024 bisa berjalan lancar dan penuh dengan kedamaian.

"Kita selalu berdoa kepada Allah SWT agar Pilkada ini berjalan dengan baik dan tidak terdapat permasalahan serta masyarakat aman dan damai," kata Erwan, dalam sambutannya.

Erwan juga berharap di hari pencoblosan nanti cuaca cerah sehingga tidak menggangu jalannya proses pemungutan dan penghitungan surat suara (Tungsura).

"Kita juga berdoa 27 November nanti cuaca bisa cerah dan tidak ada hujan agar acara Tungsura bisa selesai sesuai jadwal," tambahnya.

Erwan juga mengatakan berbagai persiapan yang saat ini dilaksanakan oleh KPU Lampung.

"Dalam persiapan penyelenggaraan pemilihan bupati dan walikota hingga gubernur, KPU sudah mulai distribusi logistik ke tingkat kecamatan. Sementara distribusi ke tingkat desa atau pekon dimulai tanggal 23. Insyaallah H-1 logistik sudah diterima di pekon se-Lampung," jelasnya.

Ia juga mengatakan, dalam rangka mewujudkan kelancaran Pilkada, KPU sudah membekali KPPS agar mengetahui mekanisme pungut hitung.

Menurut Erwan, Pilkada akan berlangsung demokratis apabila Calonkada taat regulasi, aparat netral dan para mata milih ada pemilih yang cerdas dan Partisipatif hingga penyelenggara berintegritas.

"KPU berkomitmen pilkada berjalan dengan baik. Semoga siapapun yang dipilih adalah pemimpin yang amanah, bisa membuat provinsi Lampung lebih baik kedepan. Kami selalu meminta dukungan semua pihak yang berkompeten dalam rangka gotong royong mensukseskan Pilkada serentak 2024,"terangnya.

Sementara Pj Gubernur Lampung yang diwakili oleh Asisten Administrasi Umum Senen Mustakim berharap pelaksanaan Pilkada bisa berjalan dengan lancar.

"Selain itu melalui dia bersama ini kita berharap proses distribusi logistik berjalan lancar dan aman," tambahnya.

Ia pun mengajak seluruh masyarakat untuk datang ke TPS dan memilih pemimpin yang dianggap pantas memimpin Lampung.

"Kami mohon kepada seluruh masyarakat bisa mengawal segala proses pilkada ini secara baik. Ini pesta demokrasi dapat membawa berkah" pungkasnya. (*)