1.368 Linmas Siap Bantu Keamanan TPS Pilkada Lambar
Kupastuntas.co, Lampung
Barat - Sebanyak 1.368 Linmas disiapkan pemerintah kabupaten Lampung Barat
(Lambar) untuk membantu mengamankan Pilkada serentak 2024 mendatang, ribuan
Linmas tersebut resmi diserah tugaskan ke KPU Lampung Barat.
Penyerahan tugas
tersebut dipimpin Pj Sekda Lampung Barat Ismet Inoni di halaman kantor bupati
setempat pada Selasa (19/11/2024), turut hadir Ketua DPRD Edi Novial,
Wakapolres Lampung Barat Kompol Zaini Dahlan.
Kemudian turur hadir
juga perwakilan Dandim 0422/LB, perwakilan Pengadilan Agama (PA) Krui,
perwakilan Kejaksaan Negeri (Kejari) Liwa, dan sejumlah perwakilan Organisasi
Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan pemerintah setempat.
"Kabupaten
Lampung Barat mempunyai personil Linmas sebanyak 1.368 orang yang siap membantu
dalam melaksanakan Pemilukada tahun ini," kata Ismet saat menyampaikan
arahan, Selasa (19/11/2024).
Ismet Inoni
menambahkan, ribuan personil anggota Linmas tersebut akan bertugas di setiap
Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang akan ditempatkan di masing-masing Kecamatan
wilayah kabupaten Lampung Barat.
Ribuan personil Linmas
tersebut berasal dari masyarakat, hal itu dilakukan karena diyakini bahwa
seluruh peristiwa dan kejadian di wilayah pekon masing-masing tidak akan luput
dari pengamatan mereka yang paham wilayah masing-masing.
Ia menegaskan, agar
para personil Linmas mampu mendeteksi berbagai potensi gangguan keamanan dan
ketertiban yang menimbulkan gejolak di wilayah masing-masing untuk kelancaran
pelaksanaan Pemilukada mendatang.
Ismet Inoni meminta
kepada jajaran TNI Polri meningkatkan kesiapsiagaan serta meminimalisir segala
tindakan kontra produktif yang dapat menciderai nilai-nilai demokrasi dan
menurunkan citra aparat dan pemerintah di masyarakat.
"Kepada
masyarakat diharapkan dapat berpartisifasi aktif dalam mewujudkan keamanan,
ketertiban dan ketenteraman masyarakat dalam penyelenggaraan Pemilukada pada seluruh
tahapan," pungkasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Soroti Longsor di Jalan Nasional, Ketua DPRD Lambar Dorong Pemkab Lapor ke Pusat
Selasa, 19 November 2024 -
PAN dan PSI Lampung Barat Komitmen Kawal Kemenangan Parosil-Mad Hasnurin di Pilkada 2024
Senin, 18 November 2024 -
Parosil Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada: Pilihan Boleh Beda Tapi Tetap Jaga Persatuan
Senin, 18 November 2024 -
Tradisi Nyambai Jadi Ajang Parosil - Mad Hasnurin Berinteraksi dengan Masyarakat di Batu Brak
Senin, 18 November 2024