Riana Sari Arinal Hadiri Gala Premiere Film ‘Bila Esok Ibu Tiada’ di MBK
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Film yang ditunggu-tunggu, "Bila Esok
Ibu Tiada," resmi tayang perdana di bioskop Lampung. Gala premiere
berlangsung meriah di XXI Mall Boemi Kedaton (MBK) pada Minggu malam,
(3/11/2024).
Istri mantan Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, Riana Sari Arinal, hadir memukau di acara tersebut. Dengan hijab oranye dan busana putih, Riana tampak anggun dan menawan. Ia tiba di lokasi sekitar pukul 18.50 WIB, 25 menit sebelum pintu teater dibuka, dan segera dikelilingi pengunjung yang ingin berfoto dan bercengkerama dengannya.
Dengan sikap yang ramah, Riana Sari menyenangkan pengunjung dengan memborong popcorn karamel dan minuman bersoda khas bioskop. Suasana pun riuh dengan tawa dan kebahagiaan para penonton yang hadir.
Dalam kesempatan tersebut, Riana memberikan apresiasi tinggi terhadap film yang mengangkat tema keluarga ini. “Film ‘Bila Esok Ibu Tiada’ sangat baik untuk diambil hikmah dan pelajarannya. Semoga penonton mendapatkan hiburan dan edukasi yang mendalam,” ujarnya.
Ia juga menyoroti peran seorang warga Lampung yang terlibat dalam produksi film tersebut. “Salah satu orang penting di balik layar film ini berasal dari Lampung. Kita berharap orang-orang kreatif asal Lampung dapat terus maju, baik di tingkat nasional maupun internasional,” tambahnya.
Salah satu pengunjung, Eka (23), mengungkapkan kebahagiaannya bisa menonton film bersama Riana. “Senang sekali bisa nonton bareng Ibu Riana. Beliau cantik dan sangat ramah,” ujarnya.
Eka juga mengaku terharu dengan alur cerita film. “Film ini membuat saya ingat pada ibu di rumah. Ceritanya bagus, sampai saya sempat menangis saat menonton,” tutupnya. (*)
Berita Lainnya
-
Pungutan Tambahan Pajak di Lampung Resmi Berlaku Mulai 5 Januari 2025
Kamis, 02 Januari 2025 -
Meleset dari Target, Baru 20 Persen Warga Bandar Lampung Aktivasi IKD di 2024
Kamis, 02 Januari 2025 -
Upacara Tabur Bunga, Kakanwil Kemenag Lampung Tegaskan Agama Sebagai Fondasi Persatuan Bangsa
Kamis, 02 Januari 2025 -
Mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia Borong Juara 1 di Pekan Seni Nasional CORIS 2024
Kamis, 02 Januari 2025