Lagi, Gerakan Pangan Murah di Pringsewu Diserbu Emak-emak
Kupastuntas.co, Pringsewu - Gerakan Pangan Murah yang diadakan Pemkab Pringsewu melalui Dinas Ketahanan Pangan diserbu ratusan warga yang didominasi emak-emak, Rabu (30/10/2024).
Gerakan Pangan Murah dibuka Asisten II Bidang Ekobang, Masykur ,di Balai Pekon (Desa) Podomoro, Kecamatan Pringsewu. Sebelum dibuka terlihat ratusan warga sudah siap siap untuk antri mendapatkan sembako yang tersedia.
"Gerakan Pasar Murah untuk menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan pokok strategis baik ditingkat produsen maupun konsumen yang diharapkan dapat membantu masyarakat terutama ekonomi menengah kebawah," kata Masykur.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan Pringsewu, Hendrid menambahkan, Gerakan Pangan Murah ini bekerja sama dengan Perum Bulog Kanwil Lampung.
Menurut Hendrid, komoditas yang tersedia diantaranya, beras premium 2 ton, dengan harga Rp50.000 per karung isi 5 kg. Minyak goreng 408 liter dengan harga Rp14.000 perliter. Gula pasir 408 kg dengan harga Rp15.000 per kilogram.
"Kemudian ada terigu, bawang merah, bawang putih, cabe merah, cabe rawit dan telur. Harganya lebih murah dibandingkan dengan harga di luar," ujar Hendrid.
Dikatakan Hendrid, sebelumnya Gerakan Pasar Murah sudah dilaksanakan sebanyak 8 kali di lokasi yang berbeda beda.
"Gerakan Pasar Murah seperti ini masih berlanjut kemungkinan akan diadakan sebanyak 7 kali lagi dengan menyasar setiap kecamatan," tandasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Pj Bupati Pringsewu Buka Kegiatan PKU Akbar PNM
Rabu, 13 November 2024 -
Pj Marindo Support Rencana Launching Fakultas Kedokteran Universitas Aisyah Pringsewu
Selasa, 12 November 2024 -
Polisi Tangkap Dua Spesialis Pencurian Mesin Bajak di Pringsewu
Senin, 11 November 2024 -
Di Depan Ribuan Masyarakat Pringsewu, Arinal Djunaidi Janjikan Pembangunan Irigasi
Kamis, 07 November 2024