• Jumat, 18 Oktober 2024

Petani di Padang Cermin Pesawaran Dukung Penuh Ardjuno di Pilgub Lampung 2024

Kamis, 17 Oktober 2024 - 19.10 WIB
47

Cawagub Lampung nomor urut 1 Sutono saat berdialog dengan petani di Padang Cermin Pesawaran. Foto: Ist

Kupastuntas.co, Pesawaran – Kelompok tani di Padang Cermin Pesawaran nyatakan dukungan untuk Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung nomor urut 1, Arinal - Sutono atau dikenal dengan Ardjuno.

Hal itu diungkapkan saat Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Lampung nomor urut 1, Sutono menemui petani menjelang pesta demokrasi Pilkada Lampung 2024.

Sutono yang juga Sekretaris DPD PDI Perjuangan Provinsi Lampung itu bertemu dengan sejumlah petani di Kecamatan Padang Cermin Kabupaten Pesawaran, Lampung, Kamis (17/10/2024).

Cawagub Lampung, Sutono mengatakan, pertemuan bersama petani hari ini dalam rangka menjalin komunikasi dan mendengar keluhan langsung para petani atau tani hutan yang ada di kawasan Tahura Wan Abdul Rachman.

“Saya kesini tentu selain bertemu dengan bapak ibu juga saya ingin mendengar langsung apa yang menjadi keluhan, solusi dan saran untuk nantinya dapat menjadi program baru yang dapat mensejahterakan masyarakat saat Arjuno memimpin Lampung,” kata Sutono.

Sutono menyampaikan bahwa dirinya pernah menjadi Kepala Dishut Provinsi Lampung pada tahun 1999, sampai akhirnya di tahun 2003 ia berpindah posisi sebagai Kasubdin Perlindungan Hutan, Dishut Provinsi Lampung. Kemudian Sutono juga menduduki jabatan-jabatan di berbagai sektor tiap tahunnya. Umumnya dalam bidang kehutanan dan perkebunan.

“Jadi jangan khawatir bapak ibu saya sudah sangat berpengalaman dalam bidang pertanian kehutanan perikanan. Tentu program-program yang saya bawa nantinya akan mendukung sektor-sektor yang sudah saya pahami dan tentu nantinya dapat meningkatkan perekonomian bapak ibu semua,” ujarnya.

“Pertanian sejahtera, hutan lestari, dan saya juga jamin bapak ibu yang tinggal di kawasan ini tidak akan diusir dan bisa memanfaatkan kawasan hutan untuk menanam bibit buah dan sayur, namun tentu harus jaga hutan agar tetap lestari. Hutan lestari, masyarakat sejahtera,”ungkapnya.

Maka dari itu, dirinya mengharapkan dukungan kepada para kelompok tani untuk memenangkan Ardjuno pada Pilgub 2024 untuk kesejahteraan masyarakat.

“Di Pilgub ini saya mendampingi Pak Arinal, saya minta dukungan bapak ibu semua untuk Ardjuno bisa dipercaya maju memimpin Provinsi Lampung,” tandasnya.

Ketua Panitia Penyelenggara, Suprayitno mengatakan, pertemuan yang dilakukan oleh Cagub Arinal maupun Cawagub Sutono merupakan salah satu proses menjelang pesta demokrasi di Pilkada November 2024 mendatang.

“Pak Cawagub Sutono datang kesini tentu ingin melakukan pendekatan dan menjalin komunikasi kepada bapak ibu kelompok tani yang ada di sini. Dan perlu diingat belum ada calon yang datang ke Padang Cermin untuk berdialog bersama warga disini, baru Pak Sutono saja,” katanya.

Dengan adanya kegiatan ini juga, Suprayitno mengajak kelompok tani untuk menyampaikan aspirasi sehingga nantinya dapat dimasukkan ke dalam program Ardjuno.

“Saya harap bapak ibu juga menyampaikan saran, masukan maupun aspirasi untuk nantinya dapat ditindaklanjuti ketika Ardjuno terpilih. Ini merupakan peluang bagi bapak ibu agar apa yang kita inginkan terealisasikan,”ungkapnya.

Suprayitno berharap, dengan dicalonkan nya Ardjuno, masyarakat dapat mendukung secara penuh, berjuang dalam memenangkan Cagub-Cawagub, Arinal-Sutono di Pilkada 2024. 

Perwakilan kelompok tani Kecamatan Padang Cermin, Iswanto mengatakan, masyarakat Padang Cermin yang hadir hari ini 60 persen merupakan kelompok tani hutan dan 40 persen petani di persawahan.

“Kita tahu kalau Pak Arinal terlebih Pak Sutono berpengalaman dalam pertanian maupun kehutanan, jadi kami sangat berharap jika Ardjuno terpilih nanti dapat memberikan perhatian kepada kita sehingga kehutanan maupun pertanian disini mengalami peningkatan,” jelasnya.

Ia mengungkapkan, kelompok tani yang hadir disini mendukung penuh pasangan Arinal Djunaidi dan Sutono.

“Kita akan dukung penuh dengan berjuang bersama, memperkenalkan dan mensosialisasikan Ardjuno kepada warga sekitar, baik secara door to door maupun melalui perkumpulan warga, intinya kami dukung penuh Pak Arinal dan Sutono di Pilgub 2024,”tandasnya. (*)