• Sabtu, 05 Oktober 2024

Universitas Teknokrat Sambut Mahasiswa Program Magister Lewat Welcoming Dinner dan Stadium General, Rektor Beri Pesan Khusus

Sabtu, 05 Oktober 2024 - 09.12 WIB
16

Universitas Teknokrat Sambut Mahasiswa Program Magister Lewat Welcoming Dinner dan Stadium General, Rektor Beri Pesan Khusus. Foto: Ist.

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) menyambut para mahasiswa dari program rekognisi pembelajaran lampau (RPL), kelas karyawan, serta mahasiswa Magister Program Bahasa Inggris dan Mahasiswa Magister Ilmu Komputer.

Kegiatan ini juga dihadiri langsung oleh Pembina Yayasan Pendidikan Teknokrat Hj. Hernaini, SS., M.Pd. Rektor UTI kampus Sang Juara, Dr. HM. Nasrullah Yusuf, SE., MBA. beserta jajaran di auditorium kampus setempat, pada Jumat (4/10/2024) malam.

Rektor Nasrullah dalam sambutanya, mengucapkan selamat datang di kampus UTI yang menjadi sejarah dirinya bisa hadir dalam kesempatan tersebut.

"Suatu sejarah pada hari ini saya bisa hadir pada malam ini. Selamat datang di Kampus Sang Juara," ucap Rektor.

Dirinya menjelaskan kepada para mahasiswa yang hadir bahwa julukan Mampus Sang Juara diberikan oleh Abu Rizal Bakrie.

"Pada tahun 2013 masih Perguruan Tinggi, mengundang Abu Rizal Bakri pada saat itu dia menyebut Teknokrat Sang Juara. Sang Juara itu bisa kita wujudkan, sebagian lagi harus kita wujudkan," jelasnya.

Rektor mengungkapkan, Perguruan Tinggi diwajibkan menjalankan Tri darma Perguruan Tinggi. Salah satunya adalah pengabdian kepada masyarakat. UTI telah melahirkan berbagai prestasi yang dapat digunakan untuk kepentingan masyarakat.

"Kita punya pengembangan minat bakat, disitulah kita menghasilkan para Mahasiswa Sang Juara," jelasnya.

Bahkan kata Rektor, kampus Universitas Teknokrat Indonesia mendapatkan peringkat terbaik selama tiga tahun berturut-turut prestasi tingkat internasional. Hal itu tidak lepas dari prestasi yang telah ditorehkan.

Dirinya berharap, para Mahasiswa Magister angkatan pertama ini dapat menimba ilmu di kampus dan mampu memecahkan masalah di masyarakat.

"Para mahasiswa Magister harus mampu memecahkan masalah dimasyarakat, bukan hanya teori yang ada, tapi dengan bagaimana nalarnya bisa mencari jalan keluar dari masalah-masalah yang ada," pesan Dr. Nasrullah. (*)