• Senin, 07 Oktober 2024

Dewi Handajani-Ammar Blusukan di Tanggamus, Kenalkan Visi untuk Masyarakat yang Lebih Sehat

Sabtu, 05 Oktober 2024 - 11.56 WIB
45

pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tanggamus, Hj. Dewi Handajani, SE, MM, dan dr. H. Ammar Sirajuddin, Sp.OG (K), saat melaksanakan kampanye simpatik. Foto: Istimewa.

Kupastuntas.co, Tanggamus - Dalam suasana cerah pada Jumat, 4 Oktober 2024, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tanggamus, Hj. Dewi Handajani, SE, MM, dan dr. H. Ammar Sirajuddin, Sp.OG (K), melaksanakan kampanye simpatik yang menyentuh.

Kegiatan blusukan mereka menjangkau tujuh titik strategis di Kecamatan Kotaagung dan Kotaagung Barat, di mana mereka menyapa langsung warga dan mendengarkan aspirasi masyarakat.

Kampanye dimulai di beberapa pekon di Kecamatan Kotaagung Barat, termasuk Pekon Belu, Pekon Teba Bunuk, Pekon Tanjung Agung, dan Pekon Way Gelang.

Mereka kemudian melanjutkan ke Kecamatan Kotaagung, menyapa warga di Kelurahan Kuripan, Kelurahan Pasarmadang, dan Pekon Kotaagung.

Di setiap lokasi, sambutan hangat dari masyarakat memperlihatkan semangat kebersamaan dan harapan baru bagi Kabupaten Tanggamus.

Dewi Handajani mengungkapkan pentingnya turun ke lapangan, yang sudah menjadi kebiasaan selama masa jabatannya sebagai bupati.

"Saya turun untuk memastikan kemenangan bersama dr. Ammar, agar kita bisa melanjutkan perjuangan membangun Tanggamus yang lebih baik,” ujarnya, Sabtu (5/10/2024).

Dalam kampanyenya, Dewi menekankan bahwa pencalonannya bertujuan untuk melanjutkan program-program yang terhambat oleh pandemi Covid-19

Ia juga mengingatkan bahwa banyak rencana yang telah disusun tidak dapat dilaksanakan selama beberapa tahun terakhir. "Pandemi membuat semua kegiatan pembangunan tertunda," jelasnya.

Dewi juga menegaskan komitmennya untuk mengimplementasikan program-program baru yang berfokus pada kesejahteraan masyarakat. Salah satu program unggulan mereka adalah 'Manja_Indah', yang merupakan singkatan dari 'Mantap Jalan dan Infrastruktur Daerah'. Program ini bertujuan untuk memperbaiki infrastruktur jalan di seluruh Tanggamus.

Selain itu, pasangan DAMAR (Dewi-Ammar) berencana meluncurkan program 'Satu Dokter untuk Satu Desa'. Program ini bertujuan menghadirkan dokter di setiap desa, sehingga akses layanan kesehatan dapat lebih mudah dijangkau, terutama di daerah terpencil.

"Kesehatan adalah prioritas utama, dan kami akan memastikan setiap warga Tanggamus mendapatkan layanan kesehatan dengan cepat," tambah Dewi.

Dalam kampanye tersebut, Dewi mengingatkan simpatisannya untuk selalu menjaga etika dan persatuan. Ia mengajak semua pihak untuk meraih dukungan dengan cara yang santun dan bermartabat.

"Kami akan mengemban amanah ini untuk memimpin Tanggamus lima tahun ke depan dengan sebaik-baiknya,” tutupnya.

Dengan visi dan program-program inovatif yang ditawarkan, pasangan DAMAR bertekad tidak hanya memenangkan hati rakyat, tetapi juga membawa perubahan nyata bagi Kabupaten Tanggamus. Warga kini menantikan janji-janji ini untuk mewujudkan daerah yang lebih sehat, kuat, dan sejahtera. (*)