Warga Keluhkan Palang Pintu Kereta Api Kampung Baru Bandar Lampung Tak Kunjung Diperbaiki

Tampak kondisi palang pintu rel kereta api di Kampung Baru rusak dan tidak menutup sempurna, tak ayal kondisi ini membahayakan pengendara yang melintas. Foto: Berlian/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Keadaan palang pintu kereta api di Jalan Bumi Manti, Kampung Baru, Bandar Lampung yang rusak dan tak kunjung diperbaiki menimbulkan kecemasan di kalangan warga setempat akan potensi kecelakaan.
Pantauan Kupastuntas.co menunjukkan bahwa palang pintu di satu sisi rel dalam keadaan rusak, sementara sisi lainnya juga tidak dalam kondisi ideal. Keberadaan palang pintu yang tidak berfungsi ini menambah risiko, mengingat daerah ini ramai dilintasi mahasiswa dan masyarakat.
Kekhawatiran warga semakin meningkat, mengingat perlintasan ini pernah menjadi lokasi kecelakaan tragis, yang merenggut nyawa ketika sebuah mobil tertabrak kereta.
Rina warga setempat, mengungkapkan rasa takutnya saat harus melintasi rel tanpa palang pintu berfungsi. "Sudah banyak kabar duka akibat kecelakaan di sini. Rasanya sangat menakutkan, apalagi baru-baru ini ada korban jiwa," kata Rina pada Jumat (4/10/24).
Ia menambahkan, dengan banyaknya mahasiswa Universitas Lampung (Unila) yang melintas, situasi ini menjadi semakin berisiko. "Saat kereta mau lewat, tidak ada yang mengingatkan pengendara. Ini jelas penyebab sering terjadinya kecelakaan," jelasnya.
Menanggapi masalah ini, Humas KAI Tanjungkarang, Azhar Zaki Assjari, menyatakan bahwa perbaikan palang pintu tersebut adalah tanggung jawab Dinas Perhubungan Kota Bandar Lampung.
"Tugas untuk memperbaiki bukan berada di PT KAI Tanjungkarang, tetapi di Dishub Kota. Silakan konfirmasi dengan pihak terkait," tegasnya.
Hingga berita ini diterbitkan, upaya untuk menghubungi Asisten Dishub Kota Bandar Lampung, Leni Widyawati, melalui pesan WhatsApp belum membuahkan hasil. (*)
Berita Lainnya
-
Biro Kesra Pemprov Lampung Kelola Anggaran Umrah dan Wisata Rohani 10,9 Miliar
Jumat, 04 Juli 2025 -
PLN untuk Rakyat Dorong Transportasi Umum Ramah Lingkungan lewat SPKLU Kotabumi
Kamis, 03 Juli 2025 -
Dua Fakultas Baru di UIN Raden Intan Lampung Luluskan Wisudawan
Kamis, 03 Juli 2025 -
DPRD Lampung Bahas Arah Pembangunan 5 Tahun ke Depan, Pansus RPJMD 2025–2029 Resmi Dibentuk
Kamis, 03 Juli 2025