Bambang Kurniawan Jabat Wakil Ketua I DPRD Pringsewu
Kupastuntas.co, Pringsewu - Bambang Kurniawan dari Fraksi PDI Perjuangan mendapat amanah untuk menjabat wakil ketua I DPRD Pringsewu periode 2024 - 2029.
Penetapan Bambang Kurniawan sebagai wakil ketua I DPRD Pringsewu berdasarkan SK No : 6947/IN /DPP/X/2024, yang ditandatangani Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Sukarno Putri dan Sekjen PDI P Hasto Kristianto tanggal 1 Oktober 2024.
SK penetapan dibacakan Ketua DPRD Suherman dalam Rapat Paripurna Internal di gedung DPRD setempat yang dihadiri para anggota DPRD setempat, Jumat (4/10/24).
Ketua DPRD Suherman mengatakan hasil Rapat Paripurna Internal ini akan disampaikan kepada Pemprov Lampung untuk selanjutnya di SK- kan oleh Gubernur Lampung.
"Jjika semua Alat Kelengkapan Dewan (AKD) sudah selesai tersusun akan langsung kami laporkan ke Provinsi Lampung,' kata Suherman.
Usai Paripurna Internal, Bambang Kurniawan mengucapkan terimakasih kepada Ketua Umum DPP PDI Perjuangan atas kepercayaan yang telah diamanatkan kepada dirinya.
"Terimakasih kepada Ketua DPD PDI Lampung (Sudin), Ketua DPC PDI Perjuangan Beserta Jajaran, Serta Rekan Fraksi PDI Perjuangan," kata dia.
Bambang Kurniawan yang juga menjabat Sekretaris DPC PDI Perjuangan Pringsewu.
Sebagai petugas partai akan menjalankan amanah dengan sebaik baiknya dan akan berjuang untuk kepentingan masyarakat di Bumi Jejama Secancanan.
"Saya akan tegak lurus terhadap instruksi partai dan akan memperjuangkan program program strategis PDI Perjuangan yang berpihak kepada kepentingan rakyat," ujarnya.
Ia bersama unsur pimpinan lainnya akan berupaya untuk menata institusi DPRD ke arah yang lebih baik lagi.
"Yang sudah baik akan ditingkatkan yang kurang baik di benahi kemudian marwah DPRD wajib untuk terus dijaga," pungkasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Polres Pringsewu Terjunkan 196 Personel Jaga 628 TPS Pilkada Serentak
Senin, 25 November 2024 -
Budidaya Anggur Menggeliat, Kementan Tetapkan Pringsewu Sebagai Kota Anggur
Senin, 25 November 2024 -
Masuk Masa Tenang Pilkada 2024, Ketua Bawaslu Pringsewu: Tolak Politik Uang dan Politisasi SARA
Minggu, 24 November 2024 -
Hasil Survei Rakata Institute: Fauzi - Laras Raih 36,20 Persen Ungguli Paslon Lain di Pilkada Pringsewu
Sabtu, 23 November 2024