14 Nama Calon Anggota KPU Lampung 2024-2029 Resmi Dirilis, Petahana Tersisa Erwan Bustami

Pengumuman yang tertuang dalam surat dengan NOMOR 05/TIMSELPROV-GEL.14-PU/04/18/2024. Foto: Ist.
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Tim Seleksi (Timsel) KPU Lampung secara resmi merilis daftar calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung untuk periode 2024-2029.
Pengumuman tersebut tertuang dalam surat dengan NOMOR 05/TIMSELPROV-GEL.14-PU/04/18/2024.
Timsel KPU Lampung menyampaikan bahwa seleksi ini berdasarkan berita acara bernomor 11/TIMSEL/BA/04/18/2024, yang ditandatangani pada tanggal 16 September 2024.
Berita acara tersebut mencakup hasil tes kesehatan dan wawancara sebagai tahap akhir seleksi calon anggota KPU Provinsi Lampung.
Dari nama-nama tersebut, petahana Erwan Bustami yang lolos, sisanya seperti Antoniyus, Titik Sutriningsih, Warsito, maupun Ali Sidik gugur saat psikotes.
Berikut daftar nama calon anggota KPU Lampung periode 2024-2029 yang lolos seleksi :
- Ahmad Zamroni
- Ali Yasir
- Angga Lazuardy
- Dedi Fernando
- Dedy Triyadi
- Ervhan Jaya
- Erwan Bustami
- Febri Indra Kurniawan
- Fery Ikhsan
- Hendra Apriansyah
- Hermansyah
- M. Saba Yunizar
- Nova Hadiyanto
- Yusni Ilham
Setelah pengumuman ini, langkah berikutnya adalah pengajuan ke KPU Pusat untuk penetapan anggota KPU Provinsi Lampung secara resmi. (*)
Berita Lainnya
-
Banteng Lampung Hadiri Trisakti Tourism Award di Jakarta, Kostiana: Momen Kemajuan Desa Wisata Indonesia
Kamis, 08 Mei 2025 -
Kuasa Hukum TKBM Panjang Bantah Tudingan Dokumen Palsu, Tegaskan Legalitas AD/ART Sah
Kamis, 08 Mei 2025 -
Dukung Kelancaran Pelayanan Kesehatan, PLN Lakukan Pemeliharaan Kelistrikan di RSUD Pringsewu
Kamis, 08 Mei 2025 -
DPD PDI Perjuangan Lampung Hadiri Trisakti Tourist Award di Jakarta
Kamis, 08 Mei 2025