Ela-Azwar Resmi Diusung PDI Perjuangan, Langsung Tancap Gas Menuju KPU

Ketua Bappilu PDI Perjuangan Umar Ahmad beri rekomendasi kepada Ela Sitinuryamah dan Azwar Hadi untuk bertarung di Pilkada Lamtim 2024. Foto: Ist
Kupastuntas.co, Lampung Timur - Pasangan Ela Sitinuryamah dan Azwar
Hadi resmi mendapatkan dukungan dari sembilan partai politik, termasuk PDI
Perjuangan, untuk maju dalam Pilkada Lampung Timur 2024. Rekomendasi PDI
Perjuangan diserahkan langsung oleh Ketua PDIP Lampung Timur, Ali Johan Arif,
di Bandar Lampung pada Rabu pagi (28/8/2024).
Ela Sitinuryamah, politisi PKB, dan Azwar Hadi, politisi Golkar, kini diusung oleh koalisi besar yang mencakup PKB, Golkar, Gerindra, PKS, Nasdem, Demokrat, PDI Perjuangan, PPP, dan PAN. Koalisi ini menguasai mayoritas kursi di DPRD Lampung Timur, menunjukkan kekuatan penuh pasangan tersebut dalam menghadapi Pilkada.
Setelah menerima rekomendasi, Ela dan Azwar langsung menggelar deklarasi di rumah Azwar Hadi, sebelum menuju KPU untuk mendaftar sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Timur. Dalam pernyataannya, Ela menyatakan kesiapan mereka untuk membawa perubahan positif bagi Lampung Timur.
"Hari ini, saya dan Pak Azwar, dengan dukungan penuh dari partai-partai pendukung, siap menuju KPU untuk mendaftar. Kami berkomitmen untuk memajukan dan mensejahterakan masyarakat Lampung Timur," ujar Ela Sitinuriyamah.
Deklarasi ini menjadi langkah awal bagi pasangan Ela-Azwar untuk tancap gas menuju kompetisi politik yang semakin memanas di Lampung Timur. (*)
Berita Lainnya
-
Berkah Musim Baratan, Hasil Tangkapan Gurita Nelayan di Lamtim Melimpah
Minggu, 16 Maret 2025 -
Puluhan Kapal Rusak Menumpuk di Muara Gading Mas Lamtim, Nelayan Ngeluh Susah Sandar
Minggu, 16 Maret 2025 -
Puskesmas Rajabasa Lama Sempit, Bupati Lamtim: Akan Kita Ajukan Perluasan
Minggu, 16 Maret 2025 -
Polres Lampung Timur Dirikan Enam Pos Pelayanan dan Pengamanan Mudik Lebaran
Sabtu, 15 Maret 2025