• Rabu, 27 November 2024

Reihana Upayakan Aryodhia Febriansyah Sebagai Wakil, Rycko Menoza Dukung Penuh

Selasa, 27 Agustus 2024 - 13.22 WIB
315

Bacalon Walikota Bandar Lampung, Reihana. Foto: Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Reihana, mantan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, tengah berusaha meraih rekomendasi dari PDI Perjuangan untuk maju dalam Pemilihan Walikota (Pilwakot) Bandar Lampung 2024. Dalam upaya ini, Reihana juga berencana menggandeng Aryodhia Febriansyah, putra mantan Gubernur Lampung, Sjachroedin ZP, sebagai calon wakilnya.

Kabar ini dikonfirmasi langsung oleh Reihana saat dihubungi melalui pesan WhatsApp pada Selasa (27/8/2024). "Iya, betul," jawab Reihana singkat.

Dukungan untuk pasangan ini datang dari Rycko Menoza, kakak kandung Aryodhia, yang menyambut positif langkah politik adiknya. "Sebagai kakak, tentu saya sangat mendukung langkah politik yang diambil oleh adik saya untuk berpasangan dengan Bu Reihana di Bandar Lampung. Ini juga penting untuk menjaga dinamika demokrasi agar tidak terjadi calon tunggal," ujar Rycko.

Rycko juga menambahkan bahwa PDI Perjuangan bukanlah partai yang asing bagi keluarganya. Ayah mereka, Sjachroedin ZP, pernah menjabat sebagai Ketua PDI Perjuangan Lampung, dan banyak kemenangan partai di kabupaten/kota Lampung terjadi di bawah kepemimpinannya.

"Saya sendiri pernah menjadi Wakil Ketua PDI Perjuangan dan Bupati Lampung Selatan, sementara adik saya juga pernah menjadi Ketua DPC PDI Perjuangan Pringsewu dan Wakil Bupati di sana. Jadi, sangat wajar jika sekarang PDI Perjuangan turut mengusung Aryodhia bersama Bu Reihana," tambah Rycko.

Lebih lanjut, Rycko mengungkapkan bentuk penghargaan keluarganya terhadap PDI Perjuangan, termasuk menghibahkan tanah dan bangunan kepada partai. "Saya sendiri yang menyerahkan secara langsung," ungkapnya.

Rycko berharap DPP PDI Perjuangan memberikan dukungan resmi kepada pasangan Reihana-Aryodhia dalam Pilwakot Bandar Lampung 2024. "Mudah-mudahan DPP PDI Perjuangan memberikan rekomendasi kepada Reihana dan Aryodhia," harapnya.

Dengan dukungan keluarga dan potensi rekomendasi dari PDI Perjuangan, pasangan Reihana-Aryodhia bisa menjadi kekuatan baru dalam kontestasi Pilwakot Bandar Lampung 2024. (*)