Kembali Maju Pilbup Lampung Selatan, Nanang Ermanto Tak Ada Niat Borong Partai
Nanang Ermanto, usai mengikuti Fit And Proper Test di kantor PDI Perjuangan Lampung, Jalan Pangeran Emir M Nour, Pangajaran, Teluk Betung Utara, Bandar Lampung, Rabu (29/05/2024). Foto: Yudi/kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Mencoba kembali maju pemilihan bupati (Pilbup) Lampung Selatan di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Nanang Ermanto yang hingga kini masih menjabat sebagai bupati Lampung Selatan menyebut tidak ada niat memborong partai.
Hal tersebut ia sampaikan usai mengikuti Fit And Proper Test di kantor PDI Perjuangan Lampung, Jalan Pangeran Emir M Nour, Pangajaran, Teluk Betung Utara, Bandar Lampung, Rabu (29/05/2024) sore.
Nanang mengaku maju kembali sebagai bakal calon bupati Lampung Selatan 2024 tanpa berniatan untuk memborong partai. Saat ini ia telah menerima surat tugas dari salah satu partai yakni Demokrat.
"Saat ini Demokrat sudah kasih saya surat tugas, jadi Demokrat 5 kursi dan PDI Perjuangan 8 kursi, jadi ada 13 kursi, sementara di Lampung Selatan sendiri mininal 10 kursi kita bisa maju," kata Nanang.
Sementara itu, terkait penentuan siapa yang akan dijadikannya sebagai pasangan untuk maju Pilkada 2024, ia menuturkan perlu adanya pendekatan seperti mencari seorang istri.
"Untuk wakil itu nanti, masalahnya ini diibaratkan seperti mencari istri, harus ada pendekatan dari hati ke hati dan yang penting sehati, tapi untuk komunikasi politik itu harus," terangnya.
Sebelumnya diberitakan, Mantan Bupati Kabupaten Tanggamus Periode 2018-2023, Dewi Handajani, juga mengikuti Fit And Proper Test di kantor DPD PDI Perjuangan Lampung, Rabu (29/5/2024).
Usai menjalani Fit And Propertes di DPD PDI Perjuangan Lampung, Dewi Handajani mengaku siap untuk kembali maju sebagi Balon Bupati Tanggamus 2024.
Ia menjelaskan, selama proses Fit And Proper Test di PDI Perjuangan, dirinya ditanyai terkait hal apa yang akan dilakukan kedepannya berkaca dari yang sudah ia jalankan pada saat menjabat sebagai Bupati Tanggamus sebelumnya.
"Sebelumnya saya pernah menjadi Bupati dan pernah berjuang, jadi tadi ditanyai berkaitan dengan apa yang sudah saya lakukan dan apa yang akan dijalankan ke depan," kata Dewi Handajani. (*)
Berita Lainnya
-
Universitas Teknokrat Peringati Isra Mi’raj Perdana di Masjid Agung Al Hijrah Kota Baru Lampung
Jumat, 16 Januari 2026 -
Pemprov Lampung Siapkan Pergub Larangan Penjualan Ayam Hidup ke Luar Daerah
Jumat, 16 Januari 2026 -
Langgar Etik, BK DPRD Bandar Lampung Jatuhkan Sanksi kepada Heti Friskatati
Kamis, 15 Januari 2026 -
Agus Djumadi: Wacana Perumahan ASN Bebas Banjir Belum Dibahas dalam APBD 2026
Kamis, 15 Januari 2026









