Kandang Ayam di Gadingrejo Pringsewu Kebakaran, Kerugian Rp 15 juta
Kupastuntas.co, Pringsewu - Kandang ayam milik Tumino (65) yang berada di Dusun Tegalrejo, Pekon (Desa) Gadingrejo Utara, Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu, mengalami kebakaran.
Kapolsek Gadingrejo, AKP Hasbulloh mengatakan, peristiwa kebakaran terjadi pada Sabtu (25/5/2024) sekitar pukul 18.30 WIB.
"Tidak ada korban jiwa, namun kerugian materi diperkirakan mencapai Rp15 juta," kata Kapolsek, saat dikonfirmasi, Minggu (26/5/2024) pagi.
Adapun kronologi kebakaran terjadi ketika Sugindarsih, istri Tumino, sedang memasak air di dekat bangunan kandang ayam menggunakan kayu bakar.
"Sugindarsih kemudian meninggalkan tempat memasak untuk menunaikan salat maghrib di dalam rumah," imbuh Hasbulloh.
Usai menunaikan salat maghrib, Sugindarsih kembali ke tempat memasak, namun ia melihat api sudah berkobar membakar sebagian bangunan kandang.
Karena panik, Sugindarsih segera memanggil suaminya dan berteriak meminta tolong.
"Warga sekitar yang mendengar teriakan tersebut segera berdatangan dan langsung melakukan upaya pemadaman dengan menggunakan alat seadanya," ungkapnya.
Dikatakan Kapolsek, api baru bisa dipadamkan sekitar satu jam kemudian setelah warga berjibaku dengan bantuan satu unit mobil pemadam kebakaran.
Kapolsek menambahkan, pihaknya sudah melakukan olah tempat kejadian perkara di lokasi kebakaran. Menurut Hasbulloh, bangunan kandang ayam berukuran 4x10 meter tersebut hanya sebagian yang terbakar.
"Saat kebakaran kandang ayam memang sedang kosong dan menurut pemiliknya, kandang itu sudah lama tidak digunakan untuk memelihara ayam," tandasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Pesan Menohok Kapolres Pringsewu kepada Pemilih Pilkada 2024
Selasa, 26 November 2024 -
Polres Pringsewu Terjunkan 196 Personel Jaga 628 TPS Pilkada Serentak
Senin, 25 November 2024 -
Budidaya Anggur Menggeliat, Kementan Tetapkan Pringsewu Sebagai Kota Anggur
Senin, 25 November 2024 -
Masuk Masa Tenang Pilkada 2024, Ketua Bawaslu Pringsewu: Tolak Politik Uang dan Politisasi SARA
Minggu, 24 November 2024