Umar Ahmad Ikuti Fit And Proper Test Bacagub Lampung di PDI Perjuangan
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional, Umar Ahmad kembalikan berkas penjaringan sekaligus melakukan Fit and Proper Test calon Gubernur Lampung di sekrerariat DPD PDI Perjuangan Provinsi Lampung, Senin (20/5/2024).
Berdasarkan pantauan Kupastuntas.co, Umar Ahmad datang sekitar pukul 10.00 WIB. Ia didampingi oleh ratusan pendukung dalam agenda pengembalian berkas penjaringan sekaligus Fit and Proper Test bakal calon kepala daerah untuk Pilkada 2024 ini.
Para relawan membawa ribuan kembang telur dibagikan relawan ke berbagai titik keramaian di Bandar Lampung.
Pembagian telur itu dilakukan di lingkungan sekitar Masjid Al Furqon, Pasar Perumnas Wayhalim, Pasar Tugu, Pasar Gintung, Pasar Cimeng, Pasar Kangkung dan Pasar Panjang.
Dimana kegiatan tersebut tersebut belum pernah dilakukan oleh calon-calon lain bahkan pada Pilkada-pilkada sebelumnya.
Dimintai keterangan, Umar Ahmad mengatakan, bahwa hari Kebangkitan Nasional menjadi semangat tersendiri baginya dalam menghadapi uji Fit and Proper Test.
"Semoga hari ini kita bisa menghirup atmosfer kebangkitan nasional dan menyelaraskan dengan bangkitnya Sai Bumi Rua Jurai melalui Gerakan Kemajuan dan Kesejahteraan Lampung yang kita cintai ini. Seperti halnya juga visi misi kita," kata Umar Ahmad saat dimintai keterangan.
Umar menjelaskan, membagikan Kembang Telur itu bagian dari bentuk rasa syukur dalam menyambut kelahiran calon Gubernur Lampung yang baru.
Tidak hanya itu lanjut Umar, Kembang Telur juga adalah salah satu ciri Budaya Lampung di berbagai acara yang harus tetap kita lestarikan.
"Biasanya, itu dilakukan saat acara Khitanan, Pernikahan bahkan Syukuran atas kelahiran anak kita," ujarnya.
"Yang jelas ini adalah bentuk rasa syukur kami, baik saya secara pribadi maupun bagi para relawan yang setia mendampingi dan mendukung saya untuk maju sebagai calon Gubernur Lampung," pungkasnya.
Tampak hadir pada kesempatan itu, Abah Alisin beserta rombongan Maung Jajar Banten, Badri Tamam dari Rumah Aspirasi Umar Ahmad yang juga mantan Sekda Kota Bandar Lampung, Prabawa Sekertaris HKTI Lampung, Sahabat Umar, Kawan Umar Ahmad, KAWAN GUA, Gerakan Milenial Lampung (GML), Relawan Rumah Bersama Umar Ahmad, serta para kader PDIP dari PAC kota Bandar Lampung. (*)
Berita Lainnya
-
MK Tolak Uji Materi Penyediaan Kotak Kosong di Pilkada Seluruh Daerah
Sabtu, 16 November 2024 -
Empat Profil Talenta Masa Depan, Paparan Dina Sartika di Seminar Universitas Teknokrat Indonesia
Sabtu, 16 November 2024 -
Pimpin Delegasi Indonesia di COP29, Hashim Djojohadikusumo Pikat Pendanaan Hijau EUR 1,2 Miliar untuk Sektor Kelistrikan
Sabtu, 16 November 2024 -
Bersama Ardjuno, Andika dan Kiki The Potters Getarkan Lapangan Merdeka Kota Gajah Lamteng
Jumat, 15 November 2024