Pleno KPU Lamsel Berakhir, Bawaslu Proses Laporan Money Politics dan Penggelembungan Suara
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), Wazzaki, menyatakan melanjutkan proses laporan dugaan politik uang dan penggelembungan suara pada pemilu 2024.
Hal itu diungkapkan Ketua Bawaslu Lamsel Wazzaki saat diwawancara di sela penutupan rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara oleh KPU setempat, di Negeri Baru Hotel dan Resort, Selasa (5/3/2024), sekitar pukul 00.11 WIB.
"Laporan-laporan ke Bawaslu terkait dengan ada money politics, kemudian ada penggelembungan yang dilakukan oleh KPPS ini kan masih dalam proses yang ditangani oleh Gakumdu etiknya maupun pidananya," kata Wazzaki.
Wazzaki melanjutkan, berbagai aduan yang masuk ke Bawaslu memerlukan proses yang tidak bisa seketika melainkan ada tahapan yang harus dilalui.
"Proses ini tidak seketika ya dilaporkan lantas di proses kemudian ada hasil, ini kan prosesnya perlu kami klarifikasi dan verifikasi terkait dengan syarat formil materilnya terpenuhi," sambungnya.
Wazzaki menyebutkan, sepanjang melakukan pengawasan pada gelaran pemilu 2024, Bawaslu telah menerima sejumlah 8 laporan.
"Sejauh ini yang sudah teregistrasi ada 8 laporan, kemudian sekarang ini yang sedang kita telusuri ada 4," timpal Wazzaki.
Disinggung mengenai terdapat 32 kejadian khusus yang terungkap didalam rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara di tingkat kabupaten, Wazzaki menjelaskan begini.
"Ya. Kejadian khusus itu kan begini ada saksi pasangan calon yang tidak tanda tangan terkait dengan hasil pemilihan presiden tetapi hasil pemilu yang lain tanda tangan," ujarnya.
Kejadian khusus itu, imbuh Wazzaki, ada yang terkait dengan pembentulan perolehan suara, kemudian rekomendasi Panwascam terkait dengan hitung ulang, dan buka kotak.
"Itu semua kan kejadian khusus yang telah diselesaikan di tingkat kecamatan," tegasnya.
Wazzaki menambahkan, terkait dengan adanya keberatan yang disampaikan didalam pleno dan langsung dilakukan pembetulan di proses rekapitulasi tingkat kabupaten.
"Itu kita pantau secara melekat semua apa yang menjadi keberatan oleh kawan-kawan saksi, dan kita juga memperhatikan secara detil terkait dengan perolehan masing-masing calon kemudian partai politik dan caleg yang ada di partai politik. Itu yang kita amati sampai dengan hari ini," urainya.
Wazzaki menambahkan, rapat pleno yang diselenggarakan oleh KPU secara keseluruhan telah berjalan dengan baik.
"Perjalanan pleno rekapitulasi di tingkat kabupaten berjalan dengan baik, kemudian apa-apa yang menjadi keberatan oleh peserta pemilu dalam hal ini partai politik, DPR dan presiden saksi yang diutus oleh masing-masing pasangan calon telah disampaikan dalam proses rekapitulasi ini," pungkasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Semangat Lansia di Palas Lamsel Rajin Mencoblos Saat Pilkada
Rabu, 27 November 2024 -
Nyoblos di TPS II Way Galih, Nanang Ermanto Tegaskan Komitmen Menangkan Pilkada dengan Aman dan Damai
Rabu, 27 November 2024 -
Bawaslu Lamsel Temukan Kekurangan Surat Suara Saat Pencoblosan di Sejumlah Kecamatan
Rabu, 27 November 2024 -
H-1 Pencoblosan Pilkada Lamsel, Bawaslu Copot 15 Ribu APK
Selasa, 26 November 2024