DPRD Pringsewu Rekomendasi Tiga Nama Pj Bupati, Ini Daftarnya

Wakil Ketua I DPRD Pringsewu, Maulana M Lahudin, saat memberi keterangan hasil Rapim usulan nama calon Pj, Rabu (31/1/2024). Foto: Manalu/kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Pringsewu - DPRD Kabupaten Pringsewu akhirnya merekomendasikan tiga nama calon Pj Bupati Pringsewu melalui Rapat Pimpinan (Rapim) DPRD yang diikuti seluruh Fraksi, Rabu (31/1/2024).
Ketiga nama calon Pj yang direkomendasi diantaranya Febrizal Levi Sukmana Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Lampung, Marindo Kurniawan, Kepala BPKAD Provinsi Lampung dan terakhir Fredy Inspektur Inspektorat Provinsi Lampung.
Wakil Ketua I DPRD Pringsewu, Maulana M Lahudin mengatakan, dalam Rapat Pimpinan muncul empat nama calon Pj namun sesuai dengan surat edaran Permendagri dibatasi hanya maksimal tiga nama.
"Dari empat nama mengerucut menjadi tiga nama," ujar Maulana Lahudin, saat dimintai keterangan.
Ia mengatakan, ketiga nama tersebut akan dikirim ke Kemendagri besok Kamis 1 Februari 2024 sesuai dengan batas tenggang waktu yang telah ditentukan.
Meski demikian ketiga nama calon Pj diatas belum tentu ditunjuk Kemendagri. Seperti Contoh di Kabupaten Tanggamus dan Tulang Bawang Barat dimana Pj yang ditunjuk Kemendagri justru diluar nama yang di rekomendasikan DPRD dan gubernur.
Oleh karena itu, DPRD Pringsewu berharap kiranya Gubernur Lampung melakukan komuikasi dan kordinasi dengan Kemendagri.
"Kami berharap Kemendagri menunjuk Pj dari nama nama yang sudah kami usulkan," pungkasnya.
Untuk diketahui, Pj Bupati Pringsewu Adi Erlansyah akan memasuki purna tugas (pensiun) pada tanggal 1 Marer 2024 mendatang.
DPRD Pringsewu sendiri sudah melayangkan surat pemberitahuan kepada Adi Erlansyah terkait akan berakhirnya masa jabatannya sebagai Pj bupati. (*)
Berita Lainnya
-
Bawa Kabur Uang Majikan Buat Judi Slot, Warga Lampung Tengah Ditangkap Polisi
Senin, 14 Juli 2025 -
Kejari Pringsewu Tetapkan Seorang ASN dan Pihak Swasta Tersangka Korupsi Bimtek Aparatur Desa 2024
Jumat, 11 Juli 2025 -
Puluhan Rumah di Pardasuka Pringsewu Terendam Banjir, Aktivitas Warga Sempat Terganggu
Minggu, 06 Juli 2025 -
Kejati Lampung Geledah Kantor BRI Pringsewu Terkait Dugaan Korupsi Dana Nasabah Rp 17 Miliar
Rabu, 02 Juli 2025