• Senin, 18 November 2024

Libur Nataru Telah Usai, Ribuan Kendaraan Menyeberang ke Pulau Jawa Via Pelabuhan Bakauheni

Rabu, 03 Januari 2024 - 16.16 WIB
57

Suasana kendaraan pribadi di Dermaga Eksekutif, Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan. Selasa, (2/1/2023). Foto: Handika/kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Lampung Selatan - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Bakauheni, Lampung Selatan mencatat, sejumlah 3.809 mobil pribadi dan 3.035 pesepeda motor menuju Pulau Jawa melalui pelabuhan setempat.

General Manager (GM) PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Bakauheni, Kapten Rudi Sunarko menjelaskan, data Posko Angkutan Natal Tahun 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru), Rabu (3/1/2024).

"Kendaraan keluarga, sedan dan sejenis pada tahun 2023 tercatat 3.335 Unit sedangkan di periode sama tahun 2024 ada 3.809 unit atau mengalami kenaikan sebesar 14 persen," kata Rudi.

Rudi melanjutkan, peningkatan volume pengguna jasa penyeberangan melalui Pelabuhan Bakauheni juga terjadi pada kendaraan roda dua yakni meningkat 28 persen.

"Tahun 2023 terdapat 2.379 unit, sedangkan periode sama tahun 2024 sebanyak 3.035 unit," lanjutnya. 

Selanjutnya, penumpang pejalan kaki turut mengalami penambahan sebesar 16 persen. Jika pada tahun 2023 sebanyak 3.629 orang menyeberang maka di tahun 2024 mencapai 4.195 orang.

"Untuk penumpang dalam kendaraan tercatat tahun 2023 sebanyak 33.413 orang, sementara periode sama tahun 2024 terdapat 36.810 orang atau naik sebesar 10 persen," ungkapnya.

Kondisi sebaliknya yakni penurunan dialami pengguna kendaraan jenis pick up yang menyeberang dari Pelabuhan Bakauheni menuju Pelabuhan Merak, Banten.

"Data tahun 2023 tercatat 426 unit, sementara periode sama tahun 2024 terdapat 345 unit atau turun sebesar 19 persen," ujarnya.

Tren penurunan juga terjadi pada kendaraan angkutan umum jenis bus, pada tahun 2023 ada 319 unit sedangkan periode sama tahun 2024 hanya 315 unit. "Terjadi penurunan sebesar 1 persen," tuturnya.

Lalu, kendaraan angkutan jenis truk pada tahun 2023 tercatat 2.674 unit, sementara pada periode sama tahun 2024 di angka 2.485 unit atau turun 7 persen.

"Kapal beroperasi melayani pengguna jasa pada tahun 2023 sejumlah 30 kapal, sementara periode sama tahun 2024 ada 29 kapal atau turun 3 persen," sebutnya.

Rudi menambahkan, dari data yang tercatat sepanjang libur nataru yakni sejak tanggal 18 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024, ada sejumlah 608.693 orang menyeberang ke Pulau Jawa melalui Pelabuhan Bakauheni.

"Jumlah total penumpang menyeberang dari Pelabuhan Merak, Banten, menuju Pelabuhan Bakauheni, sebanyak 670.528 orang," tandas Rudi. (*)

Editor :