Mobil Sedan Timor Terbakar di Depan Kantor DPW Nasdem Lampung

Tampak petugas Damkar saat mencoba memadamkan api yang membakar ruang mesin mobil sedan Timor. Foto: Martogi/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Satu unit
mobil sedan jenis Timor Tahun 1996 berplat BE 1660 AR terbakar di depan Kantor
DPW Nasdem Lampung di Jalan Jend Ahmad Yani, Kelurahan Palapa, Kecamatan
Tanjung Karang Pusat, Bandar Lampung, Senin (4/12/2023) sekitar pukul 10.21 WIB.
Mobil terbakar itu pun berhasil dipadamkan
dengan cepat sekitar 10 menit atau dari pukul 10.21 hingga 10.31.
Kadis Damkar Kota Bandar Lampung, Anthony
Irawan mengatakan api diduga berasal dari selang bensin yang pecah sehingga
menimbulkan percikan api dan membakar mesin mobil.
"Mobil itu milik bapak Hamka Alex
(39), karyawan swasta," ujarnya.
Beruntung dalam peristiwa tersebut tidak
terdapat korban jiwa melainkan hanya kerugian materil.
"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa,
hanya kerugian sekitar Rp 10 juta," ucapnya.
Adapun dalam proses pemadaman tersebut
sebanyak 4 personil Damkar yang dikerahkan.
"Dengan satu unit mobil 011 Banteng 2
Mako Tendean dan proses pemadaman menghabiskan 1/2 tangki air," jelasnya.
"Jadi personil hanya melakukan pemadaman pada bagian mesin
mobil, sehingga tidak terlalu banyak menghabiskan air," pungkasnya. (*)
Berita Lainnya
-
1.914 Siswa di Lampung Mengulang Kelas, Thomas: Punishment Bagi Anak Malas Belajar
Selasa, 29 April 2025 -
Renovasi Stadion dan Kehadiran Bhayangkara FC Bangkitkan Gairah Baru Sepak Bola di Lampung
Senin, 28 April 2025 -
Dosen Teknik Sipil Universitas Teknokrat Indonesia Jadi Narasumber Pelatihan Tenaga Terampil SDA Dinas PUPR Lampung Selatan
Senin, 28 April 2025 -
RSUD Abdul Moeloek Siapkan Jalur Khusus dan Layanan Cepat untuk Calon Jemaah Haji 2025
Senin, 28 April 2025