Melalui Lomba Vlog, UPTD Museum Lampung Ajak Siswa Belajar di Museum

UPTD Museum Negeri Lampung menggelar acara lomba Vlog untuk siswa tingkat SMA/SMK/MA se-Provinsi. Foto: Istimewa.
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Museum Negeri Lampung menggelar acara lomba Vlog untuk siswa tingkat SMA/SMK/MA se-Provinsi Lampung dengan mengusung Tema 'Ayo Belajar Di Museum'.
Kepala UPTD Museum Negeri Lampung, Budi Supriyanto mengatakan, saat ini Museum tidak hanya mengelola koleksi dan menunggu pengunjung, tapi museum harus berorientasi pada publik.
"Salah satunya adalah membangun citra museum sehingga keberadaan museum dapat dikenal dan dicintai masyarakat. Oleh karena itu konsep belajar menyenangkan menjadi salah satu strategi yang terus dikembangkan dan dibangun," kata Budi, Kamis (23/11/2023).
Menurut Budi, Citra harus terus digaungkan terutama dikalangan generasi muda sehingga mereka mau berkunjung dan memanfaatkannya sebagai sumber belajar kebudayaan dan sejarah.
"Salah satu upaya kita adalah dengan menyelenggarakan lomba Vlog dengan menyasar siswa SMA, SMK atau MA," jelas Budi.
"Dari lomba ini diharapkan muncul konten-konten khas dan ekspresi dari generasi muda tentang museum serta dapat mendorong generasi muda mencintai museum," tambahnya
Adapun ketentuan dan materi dalam lomba Vlog ini jelas Budi, diantaranya yaitu materi yang menjadi objek Vlog adalah koleksi etnografi museum Lampung dalam adat istiadat Pepadun.
"Materi berisi konten yang dapat membangkitkan minat generasi muda untuk berkunjung ke museum dan mencintai museum dalam kontek. Menghargai dan bangga terhadap koleksi museum," ungkapnya.
Kegiatan lomba ini, imbuhnya, untuk technical meeting dilakukan pada 9 November 2023. Peserta wajib mengunggah karya dari tanggal 13-21 November 2023.
"Bagi nominasi juara akan diumumkan oleh panitia dan akan di publikasikan di media sosial instagram museum Lampung tanggal 24 November 2023 pukul 16.00 WIB. Kemudian pengumuman pemenang dang pembagian hadiah dilaksanakan pada 27 November 2023," ungkap Budi.
Ia menambahkan, bagi para pemenang, panitia telah menyiapkan hadiah berupa tropi Kadisdikbud Provinsi Lampung dan uang pembinaan.
"Jadi juara 1 mendapatkan tropi dan uang pembinaan Rp5 juta, juara 2 mendapatkan tropi dan uang pembinaan Rp4 juta dan juara 3 mendapat tropi dan uang pembinaan Rp3 juta," jelasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Hazizi Terpilih Aklamasi Jadi Ketua PAN Lampung
Minggu, 27 April 2025 -
Ombudsman Investigasi Dugaan Kebocoran Soal dan Kecurangan UTBK SNBT 2025
Minggu, 27 April 2025 -
Program MBG Dinilai Positif, IDI Lampung Minta Pemerintah Evaluasi Usai Insiden Keracunan
Minggu, 27 April 2025 -
Universitas Teknokrat Indonesia dan Brigif 4 Marinir/BS Kembangkan Drone Militer Berbasis Riset
Minggu, 27 April 2025