Kerap Mendapat Fitnah Demi Kepentingan Politik, Sudin: Kebenaran Akan Datang Pada Saatnya

Ketua DPD PDI Perjuangan Lampung, Sudin, saat menyampaikan sambutan pada kegiatan Bimtek Kecakapan Nelayan di Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan, Kamis (23/11/2023). Foto: Yudi/kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Memasuki tahun politik, Ketua Komisi lV DPR RI sekaligus Ketua DPD PDI Perjuangan Lampung, Sudin, meminta masyarakat agar menggunakan hak pilihnya dengan baik, untuk memilih pemimpin yang mempunyai rekam jejal yang bagus dan berintegritas.
Hal tersebut disampaikan Sudin, saat menyampaikan sambutan pada kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Kecakapan Nelayan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan, Kamis (23/11/2023).
Sudin mengatakan, memasuki tahun politik banyak politikus yang datang ke masyarakat hanya ketika mendekati masa pamilihan, sehingga ia mengingatkan kepada masyarakat agar tidak tergoda terhadap pemberian apapun.
"Yang terpenting bapak ibu saya ingatkan tahun 2024 adalah tahun politik gunakan hak pilih bapak ibu dengan baik sesuai hati nurani, jangan karena uang Rp50 ribu atau Rp100 ribu hak pilih bapak ibu digadaikan," kata Sudin, saat menyampaikan sambutan.
Sudin menambahkan, apabila hal tersebut terjadi, masyarakat tidak mempunyai ruang untuk menyampaikan aspirasi kepada wakil rakyat yang dipilih.
"Bapak Ibu mau ngadu ke siapa anggota dewan nya pasti bilang saya sudah bayar suara bapak ibu jadi bapak ibu tidak bisa nuntut," ungkapnya
Namun ia menegaskan, hal tersebut tidak akan terjadi apabila masyarakat menggunakan hak pilihnya dengan tepat, sebab menurutnya tugas wakil rakyat adalah mewakili.
"Karena kalau saya mohon maaf pemilih saya tidak seperti itu, saya berbuat dengan apa yang saya mampu untuk membantu masyarakat yang saya wakili, dan bukan hanya di Lampung Selatan, tetapi di seluruh indonesia," tegasnya.
Baca juga : Bimtek Kecakapan Nelayan di Bakauheni, Sudin: Jangan Gunakan Cara Ilegal Dalam Menangkap Ikan
Sudin juga berpesan kepada masyarakat dalam memilih harus melihat track record calon pemimpin yang akan dipilih.
"Caleg ini banyak omong enggak, karena ini terjadi lo jadi pilih pemimpin yang berintegritas dan jelas rekam jejaknya," kata dia
Dalam kesempatan itu Sudin bercerita bahwa ia sudah tiga periode menduduki kursi legislatif di komisi lV DPR RI, ia mengungkapkan menjadi ketua Komisi lV banyak ujian dan cobaan yang di hadapi terlebih untuk kepentingan politik.
"Saya sudah tiga periode menjadi anggota DPR RI dan selalu di komisi lV, yang namanya ujian, cobaan, hinaan bahkan fitnah sudah saya rasakan, bahkan belum lama ini saya juga difitnah dengan beginilah begitulah," kata dia.
"Kalau saling fitnah di politik di anggap lazim oleh orang lain, tapi bagi saya tidak boleh, karena saya meyakini bahwa kebenaran itu akan datang pada saatnya," pungkasnya (*)
Berita Lainnya
-
Ratusan Buruh PT San Xiong Steel Indonesia Gelar Aksi di Disnakertrans Lamsel, 10 Pekerja Belum Digaji
Jumat, 25 April 2025 -
Bupati Egi Benarkan Bibit Purwanto Mundur Dari Jabatan Kadis, Alasannya Masih Misterius
Kamis, 24 April 2025 -
Bawaslu Lamsel Dapat Dana Hibah 20 Miliar, Sudah Digunakan 17 Miliar
Kamis, 24 April 2025 -
Bank di Lamsel Diduga Potong Gaji Pegawai Sepihak untuk Pembayaran Beras ke BUMD
Kamis, 24 April 2025