• Selasa, 29 April 2025

Waspada! WNA Tipu Pegawai BRI Link di Sragi Lampung Selatan, Modus Tukar Uang

Rabu, 22 November 2023 - 12.33 WIB
481

Potongan video saat warga negara asing (WNA) melakukan penipuan di agen BRI Link di Desa Bandar Agung, Kecamatan Sragi, Lampung Selatan. Foto: Istimewa.

Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Waspada, marak seorang terduga warga negara asing (WNA) yang belum diketahui identitasnya melakukan penipuan di sejumlah wilayah di Lampung Selatan (Lamsel).

Terakhir, seorang bule berhasil menggondol uang sekitar Rp2,1 juta milik agen BRI Link di Desa Bandar Agung, Kecamatan Sragi, Lampung Selatan.



Dalam video CCTV yang diterima kupastuntas.co, bermodus menukar uang, pelaku yang diyakini berwajah bule eropa dengan aksen bahasa Inggris berhasil memperdayai pegawai BRI Link, sekitar tanggal 11 November 2023.

Video berdurasi 51 detik itu, menampilkan detik-detik si WNA tengah menukarkan uang pecahan Rp50 ribu menjadi Rp100 ribu ke pegawai wanita.

"Dia menunjuk ke dompet minta masukin ke dompet (pecahan uang Rp100 ribu)," kata wanita dalam video.

Sekejap saja, si bule langsung meninggalkan konter sambil membawa kabur uang sekitar Rp2,1 juta milik agen BRI Link tersebut.

"Kok kayak bule ya," celetuk pria terekam dalam video.

Sumber lainnya mengatakan, WNA tersebut tidak hanya beraksi di Desa Bandar Agung, Kecamatan Sragi, melainkan juga melakukan perbuatan itu di agen penukaran uang di Kecamatan Palas dan Kecamatan Penengahan.

Menilik rekaman CCTV, profil pria WNA itu berperawakan tinggi, berkulit putih layaknya bule eropa, memakai topi hitam tulisan warna putih, mengenakan kaos warna biru dan celana jins warna hitam.

Ciri lainnya, WNA iru mengendarai sebuah mobil jip warna putih dengan model kendaraan mirip Daihatsu Terios. Pada saat beraksi, ia memarkirkan kendaraannya jauh dari lokasi sasaran.

Kapolres Lamsel AKBP Yusriandi Yusrin membenarkan, peristiwa penipuan tersebut terjadi di Desa Bandar Agung, Kecamatan Sragi.

"Penipuan di Bandar Agung, Kecamatan Sragi," ucap Kapolres, saat dikonfitmasi, Rabu (22/11/2023).

Yusriandi menyatakan, sudah ada 1 korban penipuan oleh seorang pria yang kuat diduga adalah WNA melaporkan kejadian itu ke kepolisian.

"Kita masih mendalami terduga terlapornya. Masih terus kita penyelidikan ya, terkait apakah itu WNA apa bukan itu juga kita harus dalami ya," sambung Kapolres.

Yusriandi menghimbau, agar masyarakat waspada terhadap orang yang baru dikenal terlebih lagi apabila melakukan transaksi jual beli.

"Masyarakat harus lebih hati-hati dan waspada orang-orang baru yang tidak dikenal, hati hati dalam bertransaksi jual beli makanan dan penjualan lainnya," tandas Kapolres. (*)