THE WUR Rilis 19 Kampus Bidang Teknik Terbaik di Indonesia, Lampung Kirim 1 Perwakilan
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Times Higher Education (THE)
kembali merilis ranking universitas terbaik dunia. Bertajuk THE World
University Ranking (THE WUR) 2024, ada 19 kampus di Indonesia yang meraih
predikat bidang teknik terbaik.
THE WUR 2024 menyaring 1.904 universitas dari 108 negara di
dunia. Adapun metode pemeringkatan menggunakan 18 indikator yang mencakup
pengajaran, penelitian, kualitas riset, industri, dan capaian internasional.
Di posisi pertama dunia, University of Oxford,
Inggris, masih mendominasi dengan total skor mencapai 98,5. Ranking disusul
dengan universitas yang juga dikenal akan bidang tekniknya, yakni Stanford
University di Amerika Serikat.
Kampus Bidang Teknik Terbaik di Indonesia THE WUR
2024
Dilansir dari www.timeshighereducation.com yang
Kupastuntas.co akses Selasa (24/10/23) sore, Universitas Indonesia (UI)
menduduki posisi pertama sebagai kampus dengan bidang teknik terbaik di
Indonesia dalam THE WUR 2024. Posisi ini berhasil dipertahankan UI yang juga
meraih ranking pertama dalam THE WUR 2023.
Teknik UI terhimpun dalam Fakultas Teknik (FT)
yang meliputi 7 departemen dan 31 program studi. Ke-tujuh departemen itu adalah
Teknik Sipil, Teknik Mesin, Teknik Elektro, Teknik Metalurgi dan Material,
Arsitektur, Teknik Kimia, dan Teknik Industri.
Dekan Fakultas Teknik UI Prof Dr Heri Hermansyah
menyampaikan, selama ini FTUI telah menjalankan tiga strategi utama. Yakni
modernisasi dan internasionalisasi pendidikan keteknikan, riset dan inovasi
yang berdampak luas, serta penanaman spirit entrepreneurship dalam menjalankan
tridarma perguruan tinggi.
"Secara bertahap kami sedang mengarah pada
peningkatan kualitas pendidikan keteknikan yang sejajar dengan universitas
terkemuka di dunia," jelasnya dalam rilis yang diterima.
Heri menambahkan, dengan capaian sebagai fakultas
teknik terbaik Indonesia selama dua tahun berturut-turut, para lulusan fakultas
teknik UI kini dapat bersaing di dunia kerja kancah internasional.
"Hal ini tentunya akan berdampak pada aspek
penguasaan teknologi global yang pada akhirnya akan membawa kemajuan bagi
negeri tercinta Indonesia," terangnya saat ditanyai tentang harapan ke
depan FTUI.
Berikut ini daftar 19 Kampus Bidang Teknik Terbaik di
Indonesia THE WUR 2024:
1. Universitas Indonesia (UI)
Skor Total: 32,7-36,9
Ranking Dunia: 801-1.000
2. Universitas Airlangga (Unair)
Skor Total: 22,8-28,2
Ranking Dunia: 1.201-1.500
3. Institut Teknologi Bandung (ITB)
Skor Total: 22,8-28,2
Ranking Dunia: 1.201-1.500
4. BINUS University
Skor Total: 22,8-28,2
Ranking Dunia: 1.201-1.500
5. Universitas Gadjah Mada (UGM)
Skor Total: 22,8-28,2
Ranking Dunia: 1.201-1.500
6. IPB University
Skor Total: 22,8-28,2
Ranking Dunia: 1.201-1.500
7. Universitas Sebelas Maret (UNS)
Skor Total: 22,8-28,2
Ranking Dunia: 1.201-1.500
8. Universitas Syiah Kuala
Skor Total: 22,8-28,2
Ranking Dunia: 1.201-1.500
9. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
Skor Total: 22,8-28,2
Ranking Dunia: 1.201-1.500
10. Universitas Andalas
Skor Total: 9,7-22,7
Ranking Dunia: 1.501+
11. Universitas Brawijaya (UB)
Skor Total: 9,7-22,7
Ranking Dunia: 1.501+
12. Universitas Diponegoro (Undip)
Skor Total: 9,7-22,7
Ranking Dunia: 1.501+
13. Universitas Jember
Skor Total: 9,7-22,7
Ranking Dunia: 1.501+
14. Universitas Lampung
Skor Total: 9,7-22,7
Ranking Dunia: 1.501+
15. Universitas Sriwijaya
Skor Total: 9,7-22,7
Ranking Dunia: 1.501+
16. Universitas Negeri Malang (UNM)
Skor Total: 9,7-22,7
Ranking Dunia: 1.501+
17. Universitas Sumatera Utara
Skor Total: 9,7-22,7
Ranking Dunia: 1.501+
18. Universitas Telkom
Skor Total: 9,7-22,7
Ranking Dunia: 1.501+
19. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)
Skor Total: 9,7-22,7
Ranking Dunia: 1.501+
Dari ranking di atas, UI memiliki peringkat
tertinggi. Sedangkan nomor urut 2 hingga 9 memiliki skor yang sama, dan
selanjutnya nomor urut 10 hingga 19 memiliki skor yang sama di tingkat
selanjutnya.
THE Talk Global Study Fair
Times Higher Education (THE) sebagai institusi pemeringkat THE World
University Rankings 2024 akan menggelar THE Talk Global Study Fair pada 28-29
Oktober 2023 di Jakarta, menghadirkan universitas-universitas ternama dari
seluruh dunia.
Acara pameran studi internasional di luar negeri
ini akan menyediakan semua informasi bagi siswa-siswi SMA dan para sarjana yang
berencana melanjutkan pendidikan mereka di luar negeri.
Didukung oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan,
Riset dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbudristek), Talk Global Study
menawarkan siswa kesempatan unik untuk terlibat langsung dengan staf penerimaan
universitas dan perwakilan pemerintah asing dari lebih dari 10 negara berbeda.
Interaksi yang dipersonalisasi ini memastikan
bahwa siswa menerima saran dan bimbingan yang disesuaikan untuk membuat
keputusan yang tepat mengenai masa depan akademis mereka.
Talk Global Study Fair menampilkan ribuan program
studi, yang mencakup program sarjana, pascasarjana, eksekutif, dan jangka
pendek. Siswa dapat menjelajahi beragam disiplin ilmu, termasuk STEM, bisnis,
media kreatif, seni dan humaniora, AI dan teknologi digital, pariwisata,
perhotelan, dan manajemen.
Talk Global Study akan digelar pada 28-29 Oktober
2023, pukul 14.30-18.00 WIB di Pullman Jakarta Central Park: Podomoro City Jl.
Letjen S Parman Kav.28.
Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran
kunjungi: https://indonesia.talkglobalstudy.com/.
(*)
Berita Lainnya
-
Unila Gelar Istigasah Mengawali Tahun 2025
Jumat, 03 Januari 2025 -
Dies Natalis ke-57 FKIP Unila Perkuat Sinergi dan Prestasi
Kamis, 02 Januari 2025 -
12 Mahasiswa FISIP Unila Ikuti Program Mobilitas Mahasiswa di Universiti Sains Malaysia
Rabu, 01 Januari 2025 -
Racana Rimbaku-Trisila UIN RIL Kukuhkan Pramuka Garuda di Tengah Visitasi Akreditasi Gudep
Minggu, 15 Desember 2024
- Penulis : Sigit Pamungkas
- Editor : Sigit Pamungkas
Berita Lainnya
-
Jumat, 03 Januari 2025
Unila Gelar Istigasah Mengawali Tahun 2025
-
Kamis, 02 Januari 2025
Dies Natalis ke-57 FKIP Unila Perkuat Sinergi dan Prestasi
-
Rabu, 01 Januari 2025
12 Mahasiswa FISIP Unila Ikuti Program Mobilitas Mahasiswa di Universiti Sains Malaysia
-
Minggu, 15 Desember 2024
Racana Rimbaku-Trisila UIN RIL Kukuhkan Pramuka Garuda di Tengah Visitasi Akreditasi Gudep