Bimtek di Lamsel, Sudin Beri Bantuan Alsintan dan Bibit Alpukat ke Petani

Ketua Komisi IV DPR RI Sudin, saat memberikan bantuan kepada petani di Desa Bumi daya, Kecamatan Palas, Kabupaten Lampung Selatan, Kamis (12/10/23). Foto: Annisa/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Ketua Komisi IV DPR RI
sekaligus Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Lampung Sudin, memberikan sejumlah
bantuan kepada para petani di Desa Bumi daya, Kecamatan Palas. Bantuan yang
diberikan berupa alat mesin pertanian (alsintan), bibit Alpukat serta sejumlah
bantuan lainnya.
Penyerahan bantuan tersebut dilakukan saat menghadiri Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Lahan Tanaman Pangan mengurangi Dampak El Nino di Desa Bumi Daya, Kecamatan Palas. Sudin mengatakan masih ada beberapa daerah yang bisa mengantisipasi dampak El Nino.
"Di Lampung ada tanaman yang masih bisa di panen seperti di Tubaba dan Metro karena memang irigasinya masih bagus dalam mengantisipasi dampak fenomena El Nino ini, sehingga sawah nya masih bisa dialiri air," kata Sudin, Kamis (12/10/2023).
Sedangkan di daerah lain kata dia, dampak fenomena banyak dirasakan oleh masyarakat seperti di Bandar Lampung banyak sumur masyarakat yang mengalami kekeringan sehingga warga kesulitan mendapatkan akses air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.
"Tapi pak Nanang ini bupati yang paling hebat, dia cerita dibawah kaki gunung Rajabasa itu terdapat mata air dibuat lah penampungan dibuat pipanisasi 250 pipa paralon sampai ke bawah untuk disalurkan ke masyarakat, masih jarang lo ada bupati yang peduli terhadap masalah tersebut," kata dia.
Sudin berharap, dengan adanya Bimtek yang dilakukan bisa membantu petani memperluas wawasan dan pengetahuan dalam rangka mengantisipasi dampak fenomena El Nino, sehingga petani mempunyai solusi terhadap permasalahan yang terjadi.
Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto, menambahkan Ketua Komisi IV DPR RI Sudin merupakan sosok yang tidak kenal lelah membantu para petani agar lebih sejahtera, bahkan ia lebih mementingkan urusan rakyat nya dibanding kepentingan dirinya pribadi.
"Beberapa hari yang lalu saya komunikasi dengan beliau masih di Papua, tapi sekarang sudah di Lampung bagaimana sibuknya beliau untuk terus mensejahterakan rakyat, sebagai wakil rakyat beliau tidak ada kata lelah, kita doakan beliau selalu duberikan kesehatan panjang umur rejeki yang banyak," jelasnya.
Nanang menambahkan, melihat situasi dan kondisi saat ini tentu sangat memperihatinkan khususnya bagi para petani akibat dampak elnino, maka ia meminta para petani agar selalu berinovasi untuk menghadapi persoalan tersebut.
"Jangan hanya agenda tahunan saja tetapi bagaimana agar ada solusi supaya tahun depan kita bisa menghadapi situasi seperti ini. Bagaimana kita belajar kemandirian dalam hal pertanian, bagaimana agar stok air selalu ada sehingga para petani tidak kesulitan mendapatkan air," pungkasnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Lampung Dr. Donald Harris Sihotang, Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto, dan sejumlah tamu undangan. (*)
Berita Lainnya
-
Polresta Bandar Lampung Ungkap 24 Kasus Narkoba Selama April, Amankan 28 Tersangka
Jumat, 02 Mei 2025 -
Upacara Hardiknas 2025, Kepala MAN 2 Nauval: Bentuk Penghormatan Terhadap Pahlawan Pendidikan
Jumat, 02 Mei 2025 -
Manfaatkan Program Pemutihan, Ratusan Wajib Pajak Padati Dua Mall di Bandar Lampung
Jumat, 02 Mei 2025 -
Pemutihan Pajak Dimulai, Gubernur Lampung: Masyarakat Taat Pajak Kami Beri Parkir Gratis Selama Setahun
Jumat, 02 Mei 2025