• Rabu, 30 April 2025

Pemkot Bandar Lampung Minta Gubernur Segera Sahkan APBD Perubahan, Ramdhan: Dananya untuk MTQ ke-50

Rabu, 04 Oktober 2023 - 20.11 WIB
141

Kepala BPKAD Pemkot Bandar Lampung, M Nur Ramdhan. Foto: Dok/kupastuntas.co

Sri

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Pemerintah kota (Pemkot) Bandar Lampung meminta gubernur Lampung segera mengesahkan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) perubahan kota setempat.

Hal itu lantaran dananya akan digunakan untuk pelaksanaan MTQ ke-50 tingkat Provinsi Lampung, yang kebetulan kota Bandar Lampung menjadi tuan rumah.

Kepala BPKAD Pemkot Bandar Lampung, M Nur Ramdhan mengatakan, pembahasan APBD perubahan saat ini sudah sampai ke provinsi. Oleh karenanya, diharapkan segera disahkan.

"Karena kita pemkot punya kewajiban yang dananya untuk MTQ. Kalau tidak segera disahkan nanti kacau nanti," ujar Ramdhan, saat dikonfirmasi, Rabu (4/10/2023).

Dimana Pergelaran MTQ ke 50 itu sendiri telah disepakati akan berlangsung dari tanggal 9 sampai 16 Oktober 2023.

Sementara Sekda kota Bandar Lampung, Iwan Gunawan menyampaikan, pelaksanaan MTQ itu akan digelar di Lapangan Enggal yang total diikuti ribuan kafilah dari 15 kabupaten kota.

"Karena yang dilombakan pun cukup banyak, yaitu ada 9 cabang perlombaan," ungkapnya.

Dengan Bandar Lampung menjadi tuan rumah, panitia pun telah mempersiapkan akomodasi mulai dari penginapan dan lain sebagainya.

"Oleh karenanya acara ini diharapkan sukses dan Bandar Lampung meraih prestasi," pungkasnya. (*)