Lahan 2 Hektar di Natar Lamsel Terbakar, Pemadaman Berlangsung 2 Jam
Petugas Damkarmat saat memadamkan api. Foto: Istimewa.
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Lahan seluas 2 Hektar di Desa Handuyang, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) terbakar, Sabtu (23/9/2023) siang.
Butuh waktu sekitar 2 jam bagi petugas Dinas Pemadaman Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) untuk memadamkan api
Kabid Damkarmat Dinas Damkarmat Lamsel, Rully Fikriansyah mengatakan, peristiwa kebakaran terjadi Sabtu (23/9/2023) sekitar pukul 11.15 WIB.
Rully melanjutkan, sekitar pukul 11.41 WIB kebakaran baru dilaporkan oleh petugas pemadam kebakaran yang melihat kejadian itu.
"Pelapor kebakaran atas nama Bono, selaku koordinator lapangan Damkarmat Posko Natar," kata Rully, saat dikonfirmasi.
Kemudian pukul 11.45 WIB satu unit mobil pemadam dikerahkan dari Posko Natar menuju lokasi kebakaran untuk memadamkan api.
"Petugas piket yaitu Tri Hantoro, Andrizal dan Riduan berangkat ke TKP kebakaran," timpal Rully.
Luas lahan sekitar 2 hektare membuat petugas pemadam kebakaran harus bekerja keras menjinakkan si jago merah.
"Lahan cukup luas, ditambah tanaman kering karena cuaca kemarau, membuat api mudah merembet," urai Rully.
Usai 2 jam berjibaku dengan api, akhirnya petugas pun berhasil memadamkan api yang membakar lahan yang ditumbuhi berbagai macam tanaman itu.
"Alhamdulillah, api dapat dipadamkan pada pukul 13.45 WIB," cetus Rully.
Disoal sumber api sehingga mengakibatkan kebakaran lahan, Rully menjawab, dugaan sementara api berasal dari warga yang membakar sampah.
Rully menghimbau masyarakat mewaspadai kejadian kebakaran yang diakibatkan oleh faktor kelalaian manusia.
"Kepada seluruh masyarakat hati-hati, karena kebakaran ini mayoritas disebabkan oleh kelalaian manusia," tandas Kabid Damkarmat.
Bila ada masyarakat yang melihat terjadinya kebakaran, bisa menghubungi Call Center 24 jam Dinas Damkarmat di nomor 0822 7951 3682 atau 0727 3330 053. (*)
Berita Lainnya
-
Kapolres Lampung Selatan AKBP Toni Kasmiri Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI
Rabu, 07 Januari 2026 -
Kunker di Karang Anyar, Sudin Edukasi Masyarakat Perihal Hukum, Media Sosial, dan Lingkungan
Rabu, 07 Januari 2026 -
Anggota Komisi III DPR RI Sudin S.E Kunjungan Kerja ke Jati Agung, Bahas Isu Sosial Masyarakat
Rabu, 07 Januari 2026 -
Lewati Puncak Nataru, ASDP Bakauheni Tutup Posko dengan Catatan Positif
Minggu, 04 Januari 2026









