Viral! Video Pelajar SMK Tawuran di Katibung Lamsel, Polisi Datangi Kedua Sekolah
Potongan video tawuran pelajar dari dua SMK di Lamsel. Foto: Istimewa.
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Viral beredar video berdurasi 15 detik menampilkan pelajar dua Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) tawuran di pinggir jalan raya di Desa Tarahan, Kecamatan Katibung, Lampung Selatan (Lamsel).
Menurut kabar yang beredar, kejadian itu berlangsung pada hari Jumat (4/8/2023) sore dan membuat resah masyarakat.
Kapolres Lamsel, AKBP Yusriandi Yusrin membenarkan kejadian itu. Namun ia mengungkapkan jika video viral yang beredar terjadi pada hari Kamis (3/8/2023).
"Video itu terjadi di pinggir jalan raya di Desa Tarahan, Kecamatan Katibung," kata Kapolres saat dikonfirmasi, Jumat (4/8/2023) malam.
Yusriandi melanjutkan, kejadian itu melibatkan pelajar dari SMK Dharmapala, Kecamatan Panjang, Bandar Lampung dan SMK Bani Sueb, Desa Tarahan, Kecamatan Katibung, Lamsel.
"Berawal dari konvoi pelajar lalu terjadi gesekan namun tidak sampai terjadi tawuran karena langsung dilerai dan dibubarkan oleh anggota Polsek Katibung bersama Satpam di sekitar lokasi," sambung Kapolsek.
Pasca kejadian, kepolisian langsung bergerak ke lokasi dua sekolah itu untuk melakukan pembinaan kepada para pelajar.
"Situasi sudah aman dan kondusif. Para pelajar sudah kami imbau untuk tidak melakukan konvoi yang bisa berujung pada gesekan," tandas Kapolres. (*)
Berita Lainnya
-
Kapolres Lampung Selatan AKBP Toni Kasmiri Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI
Rabu, 07 Januari 2026 -
Kunker di Karang Anyar, Sudin Edukasi Masyarakat Perihal Hukum, Media Sosial, dan Lingkungan
Rabu, 07 Januari 2026 -
Anggota Komisi III DPR RI Sudin S.E Kunjungan Kerja ke Jati Agung, Bahas Isu Sosial Masyarakat
Rabu, 07 Januari 2026 -
Lewati Puncak Nataru, ASDP Bakauheni Tutup Posko dengan Catatan Positif
Minggu, 04 Januari 2026









