Dinas Peternakan dan Keswan Lamsel Distribusikan Obat LSD ke Seluruh Puskeswan
Kupastuntas.co,
Lampung Selatan - Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Keswan) Kabupaten
Lampung Selatan (Lamsel) mulai mendistribusikan bantuan obat penanganan Lumpy
Skin Disease (LSD) ke seluruh UPT Puskeswan.
Kadis
Peternakan dan Keswan Lamsel, Rini
Ariasih menerangkan, bantuan obat penanganan LSD itu diterima dari Direktorat
Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian RI melalui Dinas
Peternakan dan Keswan Provinsi Lampung Selasa 4 Juli 2023 kemarin.
"Terdiri
dari Prodryl 288 botol, Sulprodon 144 botol, Proxyvet 300 botol, B-plex 672
botol dan Progard 720 kotak," kata Rini saat dikonfirmasi, Rabu (5/7).
Rini
merincikan, pendistribusian obat penanganan LSD ke sejumlah 12 UPT Puskeswan
diantaranya, UPT Puskeswan Natar yakni jenis Prodryl 73 botol, Sulprodon 24
botol, Proxyvet 58 botol, B-plex 222 botol, Progard 100 kotak.
Lalu
UPT Puskeswan Jati Agung, Prodryl 64 botol, Sulprodon 20 botol, Proxyvet 50
botol, B-plex 200 botol, Progard 70 kotak. UPT Puskeswan Penengahan dan
Bakauheni Prodryl 3 botol, Sulprodon 2 botol, Proxyvet 4 botol, B-plex 12 botol
dan Progard 15 kotak.
UPT
Puskeswan Tanjung sari, Prodryl 24 botol, Sulprodon 12 botol, Proxyvet 24
botol, B-plex 24 botol, Progard 25 kotak. UPT Puskeswan Merbau Mataram, Prodryl
20 botol, Sulprodon 20 botol, Proxyvet 40 botol, B-plex 45 botol, Progard 5
kotak.
Selanjutnya,
UPT Puskeswan Tanjung Bintang, Prodryl 20 botol, Sulprodon 10 botol, Proxyvet
20 botol, B-plex 25 botol, Progard 50 kotak. UPT Puskeswan Candipuro dan Way
Sulan, Prodryl 8 botol, Sulprodon 8 botol, Proxyvet 8 botol, B-plex 36 botol,
Progard 70 kotak.
UPT
Puskeswan Kalianda dan Rajabasa, Prodryl 20 botol, Sulprodon 12 botol, Proxyvet
24 botol, B-plex 24 botol, Progard 70 kotak. UPT Puskeswan Sidomulyo dan Way
Panji, Prodryl 24 botol, Sulprodon 12 botol, Proxyvet 30 botol, B-plex 32 botol
serta Progard 70 kotak.
UPT
Puskeswan Palas dan Sragi, Prodryl 20 botol, Sulprodon 12 botol, Proxyvet 30
botol, B-plex 36 botol, Progard 100 kotak. UPT Puskeswan Ketapang Prodryl 2
botol, Sulprodon 2 botol, Proxyvet 2 botol, B-plex 6 botol, Progard 60 kotak.
"Terakhir,
UPT Puskeswan Katibung mendapatkan Prodryl 10 botol, Sulprodon 10 botol,
Proxyvet 10 botol, B-plex 10 botol dan Progard 40 kotak," urai Rini.
Rini
menambahkan, pemberian obat penanganan LSD ke pemilik ternak baru akan
dilakukan Kamis (6/7) esok.
"Untuk
pemberian obat-obatan ke peternak di Rejosari, Natar baru akan dilaksanakan
besok pagi (Kamis)," cetusnya.
Disoal
lebih lanjut ihwal jumlah peternak yang akan memperoleh pembagian obat
penanganan LSD di Desa Rejosari, Kecamatan Natar, Rini menjawab, "Besok
saja ya dilihat sekalian pelaksanaannya, supaya datanya valid dengan apa yang
dilaksanakan di lapangan," tandas Rini.
Perwakilan
peternak sapi Desa Rejosari, Kecamatan Natar, Benget Sitompul mengapresiasi,
respon Dinas Peternakan dan Keswan setempat.
"Tentu
respon kami sangat positif, kami tidak menyangka masukan dari sekumpulan kecil
peternak sapi yang terserang penyakit LSD direspon segera oleh UPT Puskeswan
Natar," ujar Benget Sitompul.
Terkait
informasi akan adanya pembagian obat penanganan penyakit LSD kepada peternak di
Desa Rejosari, Benget Sitompul menyambut baik rencana itu.
"Harapan
para peternak sapi memang seperti itu, obat-obatan untuk penyakit LSD memang
kami tunggu," singkat Benget Sitompul. (*)
Berita Lainnya
-
Terekam CCTV, Dengan Santainya Maling Bobol Kantor PKBM di Kalianda Lampung Selatan
Senin, 18 November 2024 -
Jangan Lewatkan! Pesta Rakyat Ardjuno di Sidomulyo Lampung Selatan, Hadirkan Andika Kangen Band, Yusuf Cakculay dan Sederet Artis Lainnya
Senin, 18 November 2024 -
Pengedar Narkoba Diciduk Polisi Saat Pesta Sabu Bersama Dua Teman Wanitanya di Candipuro Lamsel
Senin, 18 November 2024 -
Nanang Ermanto Aktor Perintis Pariwisata Lampung Selatan Sejak Tahun 2017
Sabtu, 16 November 2024