• Sabtu, 20 April 2024

Bimtek di Tanggamus, Sudin ajak Petani Tingkatkan Produksi Kopi Lampung

Sabtu, 15 April 2023 - 16.10 WIB
181

Ketua komisi IV DPR RI, Sudin saat mengisi bimtek di Tanggamus yang bertema "Capacity Building, Peningkatan Nilai Tambah dan Daya Saing Hilirisasi Kopi". Foto: Eva/kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Tanggamus - Ketua komisi IV DPR RI, Sudin, S.E., mengajak petani untuk meningkatkan produksi dan kualitas kopi Lampung, Tanggamus, (15/4/23).

Hal tersebut disampaikan Sudin saat mengisi bimbingan teknis (bimtek) yang bertema "Capacity Building Peningkatan Nilai Tambah dan Daya Saing Hilirisasi Kopi".

"Sejak tadi pagi hingga saat ini para petani telah mengikuti bimbingan teknis tentang pengetahuan praktis pengembangan kopi, cara untuk produksi dan produktivitas tanaman kopi, serta upaya untuk meningkatkan mutunya". Ujarnya.

Sudin menambahkan, para petani yang mengikuti bimtek akan dibimbing dalam pengembangan kopi yang berwawasan lingkungan dan diharapkan menjadi program andalan menuju perkebunan kopi rakyat berorientasi pasar, baik domestik maupun internasional.

Pihaknya menjelaskan, pada tahun 2023, kementerian pertanian memulai projek ICARE akan dikembangkan tanaman kopi rakyat dengan integritas ternak kambing di Kabupaten Tanggamus.

"Bantuan tersebut dari pemerintah, jadi beruntunglah wilayah ini karena mendapat kesempatan pertama untuk projek ICARE". tutur Sudin.

Direktur Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perkebunan Ditjen Perkebunan Kementerian Pertanian, Prayudi Syamsuri mengungkapkan kopi saat ini sudah diolah dengan berbagai variasi.

"tidak hanya diminum, tetapi sekarang juga sudah ada parfum beraroma kopi, roti, dan sebagainya" katanya.

Menurutnya, olahan kopi juga sudah populer sampai ke Eropa.

"Kita dari kementerian pertanian selalu berusaha menjaga kualitas dan kuantitas produksi kopi kita" terangnya.

Ia berharap kopi yang menjadi tanaman turun temurun itu dapat selalu berkembang dengan baik.

Dewi Handajani, Bupati Tanggamus mengatakan produk yang diolah secara maksimal akan memiliki nilai jual tinggi dibandingkan dengan yang hanya mentahan.

"Kita menjual segala sesuatu yang sudah dikelola akan lebih menjanjikan hasilnya dibandingkan yang hanya ala kadarnya" tandasnya.

Ia mengajak para petani di kabupaten Tanggamus untuk senantiasa menggelorakan semangatnya. Supaya menjadi petani yang unggul.

Turut hadir dalam acara tersebut ketua Komisi V DPRD Lampung, Yanuar Irawan, wakil bupati Tanggamus, AM. Syafi'i, Ketua DPRD Tanggamus, Heri Agus Setiawan, Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Lampung, Donald Harris Sihotang, Ketua DPC PDI Perjuangan Tanggamus, Burhanudin Noer. (*)


Video KUPAS TV : Viral! Video Truk Trailer Muatan Kayu Gelonggongan Melintas di Pusat Kota Metro


Editor :