Kapolres Metro: Polisi Dilarang Tampilkan Gaya Hidup Hedonis di Medsos

Kapolres Metro AKBP Heri Sulistyo Nugroho saat memberikan arahan kepada para personilnya di halaman apel Mapolres setempat. Foto: Arby/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Metro - Kapolres Metro AKBP
Heri Sulistyo Nugroho melarang seluruh anggotanya menampilkan gaya hidup
hedonis di media sosial (Medsos). Larangan tersebut juga berlaku bagi istri
Polisi dan keluarga anggota Polri yang bertugas di wilayah hukum Polres Metro.
Hal tersebut diungkapkan Kapolres saat
memberikan arahan kepada seluruh Polisi dan ASN yang bertugas di jajaran Polres
hingga Polsek. Arahan tersebut disampaikannya dalam apel yang berlangsung di
halaman Mapolres setempat, Senin (27/3/2023).
Ia menekankan agar seluruh personilnya dapat
bijak dalam menggunakan Medsos. Menurutnya, hal yang tidak pantas ditampilkan
di dunia maya tersebut adalah gaya hidup hedonis.
"Media sosial merupakan sarana yang dapat
digunakan atau diakses oleh semua orang, untuk itu para personil Polres Metro
agar lebih bijak menyikapi berbagai hal di media sosial, apalagi sampai
menampilkan gaya hidup hedonis di media sosial," kata dia.
“Saya tekankan agar selalu bijak dalam
bermedsos, baik personil Polri, ASN Polri dan pengurus Bhayangkari. Jangan
menampilkan gaya hidup hedonis ke Medsos
karena dapat merugikan orang lain maupun instansi,” imbuhnya.
Dalam arahannya, Kapolres juga meminta seluruh
personil Polres setempat dapat maksimal dalam meningkatkan pelayanan publik.
Sehingga kepercayaan dan kepuasan masyarakat terhadap kinerja Polri khususnya
Polres Metro dapat meningkat.
“Mari kita laksanakan tugas yang mulia ini,
bekerja dengan ikhlas berikan pelayanan yang terbaik sehingga dapat dicintai
oleh masyarakat. Kemuliaan menjadi Polisi bukan terletak pada harta, tahta dan
jabatannya, tetapi pada profesionalisme dan tanggung jawab yang harus
dituntaskan,” ungkapnya.
AKBP Heri Sulistyo Nugroho juga menerangkan
bahwa kini Polres Metro telah mengikuti Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah
Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). Maka seluruh
personil Polisi Polres Metro diminta untuk meningkatkan pelayanan.
“Transformasi dan upaya peningkatan pelayanan
kepada masyarakat adalah bagian dari perkembangan reformasi yang terjadi di
Indonesia. Zona Integritas ini bertujuan untuk membuat jalannya pemerintahan
yang sederhana, simpel, dan cepat dalam memberikan pelayanan," bebernya.
"Serta untuk meningkatkan kualitas
pelayanan publik dan tata kelola pemerintah yang baik dan bertujuan memudahkan
masyarakat sehingga terciptanya pelayanan prima kepada masyarakat. Saya yakin
Polres Metro mampu mendapatkan predikat WBK," tandasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Antisipasi Keracunan, Disdikbud Wajibkan Sekolah di Kota Metro Awasi Jajanan Pelajar
Senin, 12 Mei 2025 -
Jaga Lingkungan Berkelanjutan, Remaja Metro Lampung Wakili Indonesia di Ajang Dunia
Minggu, 11 Mei 2025 -
Libur Waisak, Polres Metro Siaga Penuh dan Intensifkan Patroli Malam
Sabtu, 10 Mei 2025 -
Suasana Haru Warnai Pelepasan 320 Calon Jemaah Haji Asal Metro
Sabtu, 10 Mei 2025