7.943 Orang Daftar di Itera Lewat Jalur SNBP
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Seleksi Nasional
Berdasarkan Prestasi (SNBP) Institut Teknologi Sumatra (ITERA) pada tahun 2023 tercatat
ada sebanyak 7.943 pendaftar.
Rudi, Koordinator Humas ITERA mengatakan, jumlah 7.943
pendaftar itu mengalami sedikit penurunan dibandingkan dengan tahun 2022 yaitu
sebanyak 8.143 pendaftar di jalur yang sama.
"Pada tahun 2023 ini, terdapat lima Program Studi
dengan pendaftar terbanyak yaitu Farmasi 1.120, Teknik Informatika sebanyak 782
pendaftar, Teknik Pertambangan sebanyak 607 pendaftar, Teknik Sipil sebanyak
439 pendaftar, dan Teknik Industri sebanyak 427 pendaftar," tukas Rudy
saat ditemui diruang kerjanya, Selasa, (7/3/2023).
Untuk penerimaan Mahasiswa baru ITERA tahun 2023 sebanyak
5.388 yang berasal dari jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP)
sebanyak 40 persen, lalu Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) sebanyak 40
persen dari kuota, dan 20 persen dari jalur mandiri dari total kuota ITERA.
"Sehingga calon Mahasiswa yang akan diterima pada jalur
SNBP itu sekitar 2.100 Mahaiswa dari total kuota 5.388 yang kita miliki,"
tandasnya.
Terdapat 40 Program Studi di ITERA dan keseluruhannya
memiliki pendaftar dari jalur SNBP dan terdapat Program Studi baru yaitu S1
Pariwisata ITERA.
"Meskipun Progam Studi Baru, S1 Pariwisata memiliki
peminat tinggi dijalur SNBP tahun ini," jelasnya.
Untuk seleksi masuk SNBT, ia mengatakan akan ada perpanjangan
sampai dengan 17 Maret 2023, sehingga para Siswa wajib melakukan registrasi
sebelum waktu tersebut habis.
"Dihimbau kepada Siswa-Siswi yang Ingin mendaftar di jalur
SNBT untuk segera melakukan registrasi dan verifikasi akun SNBP, karena apabila
lewat dari waktu itu, maka registrasi tidak bisa dilakukan kembali,"
tutupnya. (*)
Berita Lainnya
-
Unila Gelar Istigasah Mengawali Tahun 2025
Jumat, 03 Januari 2025 -
Dies Natalis ke-57 FKIP Unila Perkuat Sinergi dan Prestasi
Kamis, 02 Januari 2025 -
12 Mahasiswa FISIP Unila Ikuti Program Mobilitas Mahasiswa di Universiti Sains Malaysia
Rabu, 01 Januari 2025 -
Racana Rimbaku-Trisila UIN RIL Kukuhkan Pramuka Garuda di Tengah Visitasi Akreditasi Gudep
Minggu, 15 Desember 2024