• Sabtu, 05 Juli 2025

Kuota Penerima PKH Tahun 2023 di Lampung 420.940 KPM

Senin, 27 Februari 2023 - 17.16 WIB
1.1k

Rapat koordinasi bersama Korwil dan Korcab PKH se Provinsi Lampung di Hotel Grand Praba, Senin (27/2/2023). Foto: Ria/kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Lampung mencatat pada tahun 2023 jumlah penerima bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) di Provinsi Lampung berjumlah 420.940 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tersebar di 15 kabupaten/kota.

Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung, Aswarodi mengatakan, terdapat tujuh kriteria penerima bantuan sosial melalui PKH, di antaranya Bantuan Langsung Tunai (BLT) ibu hamil, lanjut usia (Lansia), balita 0-6 tahun, disabilitas berat, siswa SMP, siswa SMA dan juga siswa SD.

"PKH merupakan program pemerintah pusat yang bertujuan untuk upaya penanggulangan kemiskinan. Untuk besaran bantuan yang diterima itu berbeda, tergantung dia masuk komponen mana," kata Aswarodi, saat rapat koordinasi bersama Korwil dan Korcab PKH yang dilaksanakan di Hotel Grand Praba, Senin (27/2/2023).

Aswarodi menjelaskan, dengan adanya Bansos PKH tersebut diharapkan dapat meningkatkan konsumsi KPM penerima PKH, meningkatkan kualitas kesehataan hingga meningkatkan tarap pendidikan anak anak peserta PKH.

"PKH sendiri di Lampung sudah ada sejak tahun 2011 dan saat ini sudah mencakup 229 kecamatan, 2.923 desa. Kemudian juga memiliki 2 orang Koordinator Wilayah (Korwil) dan 1.665 orang pendamping PKH itu sendiri," jelasnya.

Baca juga : Penerima BPNT di Lampung Tahun 2023 Sebanyak 687.090 KPM

Ia berharap, dengan adanya rapat koordinasi tersebut semua sumber daya manusia yang terlibat kedalam PKH untuk dapat bersama-sama menciptakan kesamaan pemahaman, dan kesepakatan tentang tugas dan tanggungjawab masing-masing.

"Selain itu prinsip-prinsip dasar strategi pelaksanaan PKH dapat berjalan dan menciptakan koordinasi serta komitmen dari instansi terkait di daerah untuk mendukung pelaksanaan PKH sesuai dengan aturan yang sudah ditetapkan," jelasnya.

Sementara itu, Kabid Linjamsos Dinas Sosial Provinsi Lampung, Yulya Elva menjelaskan, rapat koordinasi tersebut sebagai wadah dalam upaya peningkatan intensitas koordinasi lintas sektor terkait dalam mendukung pelaksanaan PKH.

"Harapannya setelah ini terjadi penguatan antar instansi terkait sebagai dampak terselenggaranya PKH, serta untuk memadukan langkah dan sinergitas program semua instansi terkait dalam mendukung pelaksanaan PKH," tutupnya. (*)


Video KUPAS TV : Di PHK Sepihak, Puluhan Buruh PT Phillips Seafoods Indonesia Lampung Gelar Aksi