• Sabtu, 27 April 2024

Peserta Liga 3 Regional Lampung Siap Berebut Tiket ke Tingkat Nasional

Rabu, 18 Januari 2023 - 17.36 WIB
414

Peserta Liga 3 Regional Lampung Siap Berebut Tiket ke Tingkat Nasional. Foto: Dok

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Liga 3 Nasional musim 2023 dihentikan oleh Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), hal itu dikarenakan buntut dari adanya tragedi kanjuruhan yang terjadi pada Sabtu (1/10/2022) yang menelan kurang lebih sebanyak 135 jiwa.

Buntut dari hal tersebut membuat sepak bola Indonesia dihentikan sementara. Lalu, pada Kamis (12/1/2023) PSSI mengumumkan Liga 2 dihentikan. Hal itu membuat Liga 1 tidak ada degradasi dan tentunya untuk Liga 2 dan 3 menjadi tidak ada promosi.

Menanggapi hal itu, Ketua tim Harnas 31 Group FC, Mulyadi mengatakan, timnya sudah melakukan persiapan sejak bulan Agustus 2022 lalu.

"Kita sudah Training Center (TC) dari bulan Agustus, stop di pertengahan November dan lanjut LG di awal Desember sampai sekarang," kata Mulyadi, saat dihubungi kupastuntas.co, Rabu (18/1/2023).

Mulyadi menuturkan, pihaknya tetap menargetkan lolos mewakili Lampung dalam putaran Nasional. "Walaupun infonya putaran nasional di tahun 2024, tapi kita tetap optimis," tuturnya.

Baca juga : Diikuti 8 Tim, Kick Off Liga 3 Lampung Segera Dimulai, Ini Jadwalnya

Ia berharap Liga 3 Lampung bisa berjalan sesuai jadwal yang sudah ada, dan berlangsung tanpa ada halangan dengan situasi kondusif. "Karena liga ini tidak ada penonton, tapi kita tetap semangat," harapnya.

Sementara itu, Sekretaris tim PSBL Lampung, Iman Hidayat menyampaikan, PSBL siap mengikuti kompetisi liga 3 utnuk merebutkan tiket ke Liga 3 Nasional, walaupun dengan segala konsekuensi yang ada.

Bahkan, ia menuturkan kalau sebenarnya tim PSBL Lampung sudah terbentuk sejak bulan September 2022.

"Memang TC kita polanya bersifat on/off, karena menyesuaikan keadaan yang ada imbas dari tragedi Kanjuruhan, Malang," jelasnya.

Sampai saat ini lanjutnya, PSBL Lampung sudah mendaftarkan 18 pemain dengan pelatih kepala Dirsono dan pelatih kiper Arif Setiawan.

Iman juga menjelaskan, PSBL Lampung akan tetap maksimal dan all out. Walaupun liga 3 seri nasional untuk tahun 2022 yang seharusnya diadakan di tahun 2023 resmi di tiadakan.

"Hanya saja ada jaminan di ketua Asprov Lampung bahwasannya juara liga 3 tahun 2022 akan mendapatkan jatah wakil Lampung," pungkasnya.

Hal serupa juga disampaikan oleh Ketua Tim Putrad PB FC, Abu Bakar yang menargetkan bisa lolos dan mewakili Lampung untuk seri Liga 3 Nasional pada 2024 mendatang.

"Kami sudah persiapan dari jauh hari, namun karena sempat ditunda jadi mulai besok kita akan kumpul dan berlatih kembali," terangnya.

Ia berharap dengan persiapan yang dilakukan, timnya, Putrad SB FC dapat tampil dengan maksimal pada putaran Liga 3 nanti. (*)


Video KUPAS TV : Puluhan Ton Ikan Nila di Lambar Mati Mendadak