Lamsel Peroleh 58 Medali Emas di Porprov IX, Ketua KONI: Target 60

Ketua KONI Lamsel, Rudi Apriadi saat berpose bersama atlet binaraga yang baru saja menyumbangkan 1 medali emas, Minggu (11/12/2022). Foto: Istimewa
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Kontingen atlet Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) berhasil memperoleh 198 medali pada gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-IX Lampung.
Ketua KONI Lamsel, Rudi Apriadi mengatakan, perolehan medali itu usai para atlet selesai berlaga di berbagai cabang olahraga (Cabor) pada hari Minggu (11/12/2022) per pukul 15.04 WIB.
"Sebanyak 198 medali berhasil diraih, dengan rincian 58 medali emas, 61 medali perak dan 79 medali perunggu," ungkap Rudi, saat dikonfirmasi, Minggu (11/12/2022) siang.
Rudi melanjutkan, kumpulan raihan medali itu berasal dari 21 cabang olahraga yang diikuti oleh para atlet Kabupaten Lampung Selatan.
Cabor panahan menjadi paling favorit dalam menambah pundi-pundi medali untuk kabupaten berjuluk bumi khagom mufakat itu. Dimana 31 medali telah disumbangkan terdiri dari 11 medali emas, 9 perak serta 11 perunggu.
"Setelah panahan, cabang olahraga catur menyumbangkan medali emas terbanyak kedua. Dengan 9 medali emas, 9 medali perak dan 5 medali perunggu," terang Rudi.
Kemudian, cabang olahraga seni bela diri berturut-turut menguasai torehan medali emas untuk Lampung Selatan, yakni silat 7 medali, gulat 6 medali, karate 5 medali lalu muaythai 4 medali, hapkido 3 medali, wushu dan taekwondo masing-masing 2 medali.
Disusul, kick boxing dan judo sama-sama mencatatkan 1 medali emas. Cabor dancesport atau dansa juga menyabet 2 medali emas, renang dan basket dengan raihan 1 medali emas. Bridge mendulang 2 medali emas, terakhir binaraga merebut 1 medali emas.
Disoal Cabor mana saja yang potensial untuk menambah medali emas, Rudi menegaskan cabang gulat, kick boxing dan Binaraga.
"Semoga, total medali kita on target 60 emas. Sekarang baru terkunci 58 medali emas," tandasnya. (*)
Video KUPAS TV : Update Perolehan Medali Porprov Lampung 2022
Berita Lainnya
-
Wacana Pengalihan KCC Jadi Gedung DPRD, Wabup Syaiful Anwar Minta Kajian Komprehensif
Kamis, 10 Juli 2025 -
Paving Lapangan Korpri Kalianda Rusak Parah, Wabup Lamsel: Itu Wajah Pemkab, Harus Bagus!
Kamis, 10 Juli 2025 -
Warga Desak Pemkab Lampung Selatan Segera Perbaiki Paving Lapangan Korpri Kalianda
Rabu, 09 Juli 2025 -
Fraksi PDI Perjuangan Setujui RPJMD dengan Catatan: DOB Bandar Negara Harus Masuk dalam Visi Misi
Senin, 07 Juli 2025